Buruknya Drainase Buat Jalan Nasional di Saba PurbaTerandam Air Sepanjang 50 Meter

Buruknya Drainase Buat Jalan Nasional di Saba PurbaTerandam Air Sepanjang 50 Meter

Panyabungan.StartNews- sepanjang 50 meter Jalur tengah lintas Sumatera di Desa Saba Purba, Kecamatan Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal terendam air,  kondisi ini terjadi sejak jumat pagi  dan sampai sore ini, air masih menggenangi badan jalan setinggi  lutut orang dewasa.

Banjir yang menggenangi badan jalan diakibatkan buruknya Drainase jalan, kondisi saat ini, drainase jalan tertimbun material tanah, diduga tanah tersebut bekas timbunan salah satu bangunan disekitar lokasi banjir.

Tertutupnya drainase oleh tanah timbunan membuat saluran air tidak terarah dan meluber ke jalan raya, kondisi tersebut diperparah hujan yang mengguyur wilayah Mandailing Natal dua hari terakhir .

Kendaraan yang melintasi jalur ini pun terpaksa buka tutup, aparat lantas Polres Mandailing Natal dibantu Dinas Perhubungan  terlihat berjaga jaga di lokasi untuk mengatur lalu lintas.

Tak jarang, kendaraan roda dua yang nekat melintasi genangan air mogok di tengah jalan, diduga karena mesin kemasukna air.para pengguna jalan berharap, pemerintah untuk melakukan tindakan pembersihan drainase jalan sehingga air bisa surut dan kendaraan yang melintasi jalan ini bisa berjalan normal.

Reporter : Hasmar Lubis

Editor : Hanapi Lubis

 

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...