DPRD Madina Gelar Rapat Paripurna Penutupan Masa Persidangan Ke III

DPRD Madina Gelar Rapat Paripurna Penutupan Masa Persidangan Ke III

Panyabungan, StArtNews- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Mandailing Natal (Kab. Madina) menggelar sidang Paripurna Penutupan Masa Persidangan ketiga Tahun 2017 dan sekaligus menjadwalkan penetapan pelaksanaan Reses Pertama tahun 2018. Paripurna digelar di ruang rapat paripurna DPRD Madina Komplek Perkantoran Pemkab Puncak Payaloting desa Parbangunan Aek Godang Panyabungan, Senin (19/3), dipimpin langsung Ketua DPRD Hj. Lely Artati, S.Ag, didampingi Wakil Ketua Ir. Zubeir Lubis dan dihadiri 23 orang Anggota Dewan dari 40 anggota dewan aktif.

Rapat Paripurna ini masih seperti cerita lalu yakni senantiasa delay berjam-jam dari jadwal yang telah ditetapkan dan diputuskan Badan Musyawarah (Bamus) DPRD. Sesuai jadwal lampiran yang diterima StArtNews disitu tertera hasil keputusan DPRD Kab. Madina Nomor 170/08/KPTS/DPRD/2018 tertanggal 08 Maret 2018 ditandatangani Ketua Dewan Hj. Lely Artati, S.Ag tentang Jadwal Rapat Paripurna Penutupan Masa Persidangan ketiga tahun 2017, Pelaksanaan Reses Pertama Tahun 2018, Paripurna Pembukaan Masa Persidangan Pertama Tahun 2018 sekaligus Penyampaian Laporan Reses Pertama Tahun 2018.

Dalam surat Keputusan DPRD tersebut setelah menimbang, mengingat, serta memperhatikan : Persetujuan Rapat Badan Musyawarah yang dilaksakan Tanggal 08 Maret 2018. Selanjutnya memutuskan, menetapkan: Kesatu yakni Jadwal kedua berbunyi bahwa jadwal adalah bagian yang tidak terputuslah dari keputusan ini, ketiga keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan (8 Maret 2018).

Dalam lampiran SK DPRD Kab. Madina Nomor 170/08/KPTS/DPRD/2018, dimana pada Senin (19/3) pukul 09.00 WIB s/d selesai Rapat Paripurna Penutupan Masa persidangan ketiga tahun 2017 dan Penetapan Pelaksanaan Reses Pertama tahun 2018. Sementara Selasa sampai Minggu (20-25 Maret 2018) Pelaksanaan Reses Pertama tahun 2018, dan selanjutnya pada hari Senin (26/3) pukul 09.00 WIB s/d selesai, Rapat Paripurna Pembukaan Masa Persidangan Pertama serta Penyampaian Laporan Reses Pertama Tahun 2018.

Rapat Paripurna kali ini merupakan Rapat Paripurna ketiga kalinya untuk tahun 2018, dimana pada bulan Februari 2018 sudah dimulai rapat pertama dan dilanjutkan rapat kedua yakni Rapat Paripurna Istimewa dalam rangka Hari Ulang Tahun Pemkab. Madina ke 19 digelar di Gedung Serba Guna Jalan Willem Iskandar desa Parbangunan Panyabungan. Paripurna kali ini juga dilanjutkan dengan penyampaian laporan Komisi tentang Pelaksanaan Program Kerja Masa Persidangan ketiga tahun 2017 namun penyampaian laporan ini sangat disayangkan tidak dibacakan oleh Ketua Komisi masing-masing, hanya diserahkan saja keKetua dan Wakil Ketua serta Sekretaris Dewan.

Reporter : R-Ray

Editor : Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...