Jalan Menuju Patialo Longsor, 1 Orang Meninggal Dunia

Jalan Menuju Patialo Longsor, 1 Orang Meninggal Dunia

Kotanopan – StArtNews – Jalan menuju Desa Patialo Kecamatan Kotanopan Kab. Mandailing Natal mengalami longsor,  1 orang meninggal dunia di duga tertimpa material longsor.  Korban adalah Adnan Sihombing (39) warga Padang Bulan Muara Soro. Jenazah korban langsung di evakuasi warga dan di bawa ke rumah orangtua isterinya di Hutapungkut Tonga.

Informasi yang di himpun StArtNews dari berbagai sumber, salah satu dari Sekretaris Desa Patialo, Aswaruddin mengatakan, longsor di jalan menuju desa Patialo terjadi Jumat malan lalu (3/5)  sekitar pukul 17.00 Wib di kawasan Aek Barut.  Kebetulan korban saat itu berada di desa Patialo dan hendak pulang menuju rumahnya di desa Padang Bulan.

Setelah Magrib, korban pun berangkat dengan naik sepeda motor.  Namun,  sampai tengah malam, korban tidak kunjung sampai di rumahnya. Merasa khawatir, beberapa warga pun melaksanakan pencarian terhadap korban, namun malam itu tidak ditemukan. 

Besok paginya, Sabtu (4/5) pencarian terhadap korbanpun di lanjutkan warga Patialo, Botung dan Hutapungkut. Sekitar pukul 14.00 Wib,  korban ditemukan tidak bernyawa di jurang  sungai  sedalam 20 meter dengan posisi tertimbun tanah dan kayu. Sedangkan sepeda motor korban juga ditemukan tidak jauh dari lokasi korban tertimbun.

“Besar dugaan,  korban tertimpa material longsor dan menyeretnya terus kejurang bersama sepeda motornya.  Sebab, jarak dari tempat longsor kedalam jurang ada sekitar 100 meter. Diperkirakan korban juga sempat hanyut bebera meter. Begitu mayatnya di temukan, langsung di rujuk ke Puskesmas Kotanopan, kemudian di bawa ke rumah mertuanya di Hutapungkut Tonga dan hari ini, Senin (5/5) langsung di kubur” ujar Aswaruddin. 

Camat Kotanpan Kholillullah, S.Sos saat di konfirmasi membenarkan terjadinya tanah longsor dan menyebabkan  adanya korban jiwa.” Korban sudah di evakuasi semalam dan hari ini sudah di kubur. Terkait kondisi jalan ke Patialo, sampai saat ini putus total. Saat ini kita masih nenunggu kedatangan alat berat dari Pemkab Madina untuk memperbaiki jalan  yang longsor tersebut” ucap Camat tersebut.

Kapolsek Kotanooan, AKP Inda Sakti Siregar melalui Kanit Reskrim Ipda P. Ritonga juga membenarkan terjadi longsor dan menyebabkan korban jiwa 1 orang.” Korban ditemukan dalam keadaan meninggal tertimpa material tanah dan kayu.  Jenazah korban juga sempat  di rujuk ke Puskesmas Kotanopan untuk memastikan kondisi korban”, ujar P. Ritonga.

Reporter : Lokot Husda

Editor : Hanapi Lubis


Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...