Pemkab Madina Pererat Silaturrahmi Melalui Tabligh Akbar

Pemkab Madina Pererat Silaturrahmi Melalui Tabligh Akbar

Panyabungan.StArtNews-Dalam mempererat tali silaturrahmi dan meningkatkan syiar-syiar agama demi mewujudkan Mandailing Natal yang sejahtera lahir dan bathin, Pemkab Mandailing Natal melalui Bagian Kesra menggelar Tabligh Akbar sekaligus memperingati Maulid Nabi, Kamis (22/12) di Desa Sipapaga Kecamatan Panyabungan.

Acara Tabligh Akbar tersebut dihadiri Bupati Mandailing Natal Drs. Dahlan Hasan Nasution, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat, Kepala Kantor Pengadilan Agama, Kadis PU, Kabag Perekonomian, Kadis Hutbun, Kadis Kesehatan, Kabag Kesra, Kakan Sat Pol PP, Ketua MUI, Camat Panyabungan, tokoh masyarakat dan Ustadz kondang Drs Bahron Nasution dari Medan Sumatera Utara sebagai penceramah.

Dalam kesempatan itu, Bupati Mandailing Natal Drs. Dahlan Hasan Nasution menyampaikan bahwa dilaksanakannya Maulid Nabi sekaligus Tabhlig Akbar tersebut untuk mengingatkan kembali kita akan ajaran-ajaran agama Islam. “Mari kita mensyukuri nikmat. Mari kita pergunakan sisa usia kita untuk jalan yang benar menuju sorga,” ajak Bupati.

Lebih lanjut disampaikan di hadapan seluruh masyarakat Desa Sipapaga bahwa Pemerintah sejalan dengan Agama. Maka dari itu, Bupati Dahlan Hasan Nasution mengajak seluruh SKPD dan masyarakat untuk sama-sama meneladani sifat-sifat rosulullah.

Dalam kesempatan yang sama, Ustadz kondang dari Medan Drs. Bahron Nasution menyampaikan bahwa bersyukur itu sangat penting, karena dalam bersyukur nikmat akan bertambah.

Reporter   : Zein Nasution & Filda Nasution

Editor        : Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...