Warga Singkuang Harapkan Percetakaan Sawah Baru

Warga Singkuang Harapkan Percetakaan Sawah Baru

Rencana lokasi percetakan sawah baru di Desa Singkuang I yang dipersiapkan masyarakat.

Panyabungan.StArtNewsWarga Desa Singkuan I dan Desa Singkuang II Kecamatan Muara Batang Gadis (MBG) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) mengharapkan kepada pemerintah untuk percetakan sawah baru yang lokasinga berada dipinggir desa tersebut.

Demikian disampaikan Kepala Desa Singkuang I Amsar Nasution bersama Kepala Desa Singkuang II Hilman Parinduri dan tokoh masyarakat lainnya kepada wartawan, Selasa (11/4).

Amsar mengatakan, untuk memenuhi permohonan masyarakat tersebut mereka susah menyiapkan lahan kosong sekitar 200 Ha. Sehingga dengan lahan inilah yang akan diperuntukkan nantinya bagi percetakan sawah baru itu.

Dijelaskannya, persiapan lahan dulunya merupakan lahan persawahan orang tua mereka yang tinggal. Dimana kepemilikan merupakan hak desa sehjak awal memang untuk persawahan.

“Desa kami ini sangat membutuhkan cetak sawah baru, sebab daerah kita sangat sulit untuk memperoleh lahan persawahan, yang ada hanaya perkebunan kelapa sawit” ujarnya.

Sementara untuk persiapan pengairan untuk persawahan berasal dari Sungai Batang Gadis dan Sungai Siliam berada persis disamping lokasi. Tantu akan lebih memudahkan bagi kebutuhan air untuk sawah nantinya.

“Memang sudah menjadi kesepakatan bersama masyarakat bahwa lahan ini tidak untuk perkebunan, khusus disiapkan untuk lahan persawahan. Sedangkan untuk persayaratan sudah kami siapkan, karena itu kami mengharapkan agar permohonan kami terealisasi” harapnya.

Reporter : Z Ray

Editor : Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...