Panyabungan, StArtNews-Sebanyak tiga Desa di Kabupaten Mandailing Natal (Madina) mulai menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana desa (DD) kepada warga.
Penyaluran BLT DD sesuai dengan surat PMK: Nomor 40/PMK.07/2020 tentang Pengelolaan Keuangan Desa, dan dipertegas dengan surat Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Nomor: 10/PRI.00/IV/2020 dan Surat Nomor: 12/PRI.00/IV/2020, serta surat Bupati Madina Nomor: 141/1314/DPMD/2020.
Ada tiga desa di Kabupaten Madina yang telah menyalurkan BLT DD kepada warganya yaitu Desa Adianjior, Pagaran Tonga, dan Saba Jambu Kecamatan Panyabungan. Demikian disampaikan Mukmin, Tenaga Pendamping Profesional (TPP) Kecamatan Panyabungan kepada wartawan, Senin malam (11/5).
Terkait penetapan calon penerima BLT ini, Mukmin menjelaskan sesuai dengan Kemendes dilakukan Musdesus (Musyawarah Desa Khusus) tentang Calon Penerima BLT.
Ia menjelaskan yang berhak menerima BLT DD ini adalah warga tidak mampu yang tidak menerima bantuan PKH, BPNT, DTKS, KP, dan jenis Bansos lainnya.
“Jika warga tersebut sudah menerima PKH, BPNt, DTKS, KP dan bansos lainya, maka orang tersebut tidak menerima BLT DD ini lagi,” jelas Mukmin.
Mukmin mengungkapkan dalam waktu dekat desa lain di Kecamatan Panyabungan mungkin akan menyusul untuk membagikan BLT DD pada warganya.
Sementara Kepala Desa Adianjior, Syamsul Komar Batubara menyampaikan ada 102 Kepala Keluarga (KK) di Desa Adianjior yang menerima BLT DD. Setiap KK menerima Rp 600.000.
Penetapan penerima BLT DD sesuai sengan Musyawarah Desa Khusus, yang dilakukan pada tanggal 29 April 2020 lalu.
Komar menerangkan, setelah dilakukan musyawarah, dibuat Peraturan Kepala Desa Adianjior Nomor 03 Tahun 2020 tentang Penetapan Keluarga Miskin Penerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLTDD) tahun anggaran 2020.
“Mudah-mudahan BLT ini bisa meringakan beban dan meningkatakan ekonomi masyarakat kita yang terdampak virus Corona atau Covid-19 ini,” harapnya.
Penyaluran BLT tersebut disaksikan Camat Panyabungan, Babinkamtibmas Polsek Panyabungan, Tenaga Ahli Kemendesa Madina, tokoh masyarakat, BPD, dan perangkat desa.
Reporter: Saima Putra
Editor: Hanapi Lubis