menu Home chevron_right
Berita MadinaStart News

40 Anggota DPRD Madina Dilantik Tanggal 2 September 2019

Roy Adam | 21 Agustus 2019

Foto: Kabag Hukum dan Persidangan Sekretaris DPRD Madina, Afrizal SE.

Panyabungan, StArtNews -Sesuai jadwal 40 Anggota DPRD Kabupaten Mandailing Natal (Madina), terpilih pada pemilihan umum  2019 akan dilakukan pelantikan/pengambilan sumpah pada Senin (2/9/2019). Yang direncanakan bertempat di gedung Serbaguna, Desa Parbangunan, Kecamatan Panyabungan.

Demikian disampaikan Sekretaris Dewan DPRD Madin  Ikbal Arifin S.H, melalui Kabag Hukum dan Persidangan, Afrizal SE, kepada wartawan, Rabu (21/8/2019).

Rizal mengatakan, penjadwalan ini sesuai dengan keputusan Pimpinan DPRD Madina nomor: 170/19/KPTS/DPRD/2019 tanggal 20 Agustus 2019 tentang jadwal rapat pembahasan KUA-PPAS P.APBD TA 2019, rapat paripurna pembahasan Raperda P.APBD TA 2019, dan rapat paripurna pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Madina masa jabatan 2019-2024.

Ia melanjutkan pengambilan sumpah janji dilakukan oleh Ketua Pengadilan Negeri, dilanjutkan anggota DPRD Madina terpilih.

“Pada agenda Paripurna Istimewa itu nanti akan ditetapkan juga pimpinan sementara DPRD sekaligus penyerahan palu pimpinan untuk memimpin Rapat Penetapan Pimpinan Depenitif serta alat kelengkapan dewan,” ucapnya

 

Reporter: Z Ray

Editor: Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Written by Roy Adam

Comments

This post currently has no comments.

Leave a Reply


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


  • Acara Saat Ini
  • Acara Akan Datang



  • play_circle_filled

    Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan

play_arrow skip_previous skip_next volume_down
playlist_play

Hak Cipta @Redaksi