menu Home chevron_right
Start News

Bupati dan Ketua DPRD Madina Jenguk Anak yang Dianiaya Sipir Penjara

| 25 September 2021

Natal, StartNews – Bupati Mandailing Natal (Madina) HM Ja’far Sukhairi Nasution bersama Ketua DPRD Madina Erwin Efendi Lubis menjenguk anak yang jadi korban penganiayaan yang dilakukan oknum pegawai Lapas Kelas II-B Natal, di rumah orangtuanya, Desa Kampung Sawah,Natal, Sabtu (25/9/2021).

Dalam kesempatan itu, Sukhairi dan Erwin meng-upaupa anak berusia 14 tahun itu agar kondisi mentalnya cepat pulih dari trauma.

Sukhairi dan Erwin juga memberi dukungan moril dan semangat kepada anak yang masih berstatus santri di Pondok Pesantren Musthafawiyah Purbabaru itu.

Sukhari mengutuk keras tindakan penganiayaan yang dilakukan Derman Gultom kepada anak yang masih di bawah umur tersebut.

“Ini tindakan biadab dan di luar batas. Kita percayakan kepada pihak berwajib untuk (menjalankan) proses hukum yang seadil-adilnya,” tutur Sukhairi.

Menurut dia, Derman Gultom tidak hanya pantas dihukum pidana atas perbuatannya, tetapi juga harus mendapat sanksi pemecatan sebagai pegawai Lapas Kelas II-B Natal.

“Pemerintah daerah akan membuat surat (permohonan kepada Dirjen Pemasyarakatan) agar pelaku tidak hanya mendapat hukuman (pidana), tetapi juga mendapat sanksi pemecatan,” tutur Sukhairi.

Menurut Sukhairi, perilaku Derman Gultom sangat berbahaya dan tidak bisa dibiarkan tanpa proses hukum. “Pemerintah akan mengawal proses hukum yang seadil-adilnya,” ujarnya.

Untuk pemulihan psikologis korban, Sukhairi telah meminta Komisi Perlindungan Anak (KPA), dokter, dan Camat Natal untuk melakukan pendampingan, khususnya untuk memulihkan trauma korban (trauma healing).

Sementara Ketua DPRD Madina Erwin Efendi Lubis meminta keluarga dan masyarakat bersikap bijak dan tidak mudah terprovokasi atas kejadian tersebut.

Kunjungan ke rumah korban penganiayaan tersebut  merupakan rangkaian kunjungan kerja Bupati Madina  ke sejumlah tempat di wilayah Pantai Barat, Madina.

Dalam lawatan kerja tersebut, turut mendampingi Sukhairi sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), di antaranya Kadis Kesehatan, Kadis Perhubungan, Kadis Pertanian, Kadis PUPR, Kadis Sosial, Kadis Kominfo

Selain itu, hadir juga Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Madina Khoiruddin Faslah Siregar, dan anggota Fraksi PKB DPRD Madina Edi Anwar.

Reporter:  Saparuddin Siregar

The post Bupati dan Ketua DPRD Madina Jenguk Anak yang Dianiaya Sipir Penjara first appeared on Start News.

Komentar Anda

komentar

Written by

Comments

This post currently has no comments.

Leave a Reply


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


  • Acara Saat Ini
  • Acara Akan Datang



  • play_circle_filled

    Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan

play_arrow skip_previous skip_next volume_down
Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan
playlist_play