menu Home chevron_right
Berita Madina

Camat Panyabungan Utara Salurkan Santunan Anak Yatim dari Pemkab Madina

Riri Dwi Putri | 21 Maret 2025

Panyabungan, StartNews – Camat Panyabungan Utara Adi Melferi menyerahkan santunan untuk anak yatim dan piatu di 10 desa yang ada di Kecamatan Panyabungan Utara, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Jumat (20/3/2025).

Dalam sambutannya, Adi Melferi mengatakan Pemkab Madina akan menjadikan kegiatan santunan anak yatim dan piatu di bulan suci Ramadan sebagai agenda tahunan.

Pada tahun 2025 ini, sudah terdaftar anak yatim dari 10 desa di Kecamatan Panyabungan Utara yang menerima santunan berupa uang tunai Rp250 ribu per orang.

Adi mengatakan santunan anak yatim dan piatu itu merupakan bentuk kepedulian Pemkab Madina. “Dengan santuan ini, semoga hamba Allah yang membutuhkan ini dapat berbahagia seperti anak-anak lainnya saat merayakan hari raya Idul Fitri nantinya,” katanya.

Adi Melferi mengatakan momen pemberian santunan anak yatim dan piatu ini sekaligus ajang menjalin silaturahmi dan memberikan semangat kepada anak-anak yatim. “Semoga program ini menjadi amal jariyah buat kita,” katanya.

Dia juga mengucapkan terima kasih kepada kepala desa dan perwakilan pengurus anak yatim yang hadir dan berperan aktif dalam setiap pembagian santunan.

Reporter: Agus Hasibuan

Komentar Anda

komentar

Written by Riri Dwi Putri

Comments

This post currently has no comments.

Leave a Reply


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


  • Acara Saat Ini
  • Acara Akan Datang



  • play_circle_filled

    Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan

play_arrow skip_previous skip_next volume_down
Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan
playlist_play

Hak Cipta @Redaksi