DPC PKB Madina Ikuti Mukernas dan Munas Alim Ulama

DPC PKB Madina Ikuti Mukernas dan Munas Alim Ulama

Panyabungan, StArtNews-Dewan Pengurus Cabang Partai Kebangkitan Bangsa Mandailing Natal (DPC PKB Madina) turut mengikuti Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) dan Musyawarah Nasional (Munas) Alim Ulama PKB secara daring. Mukernas dan Munas ini dibuka secara resmi oleh Presiden RI Joko Widodo, Kamis (8/4).

Ketua Panitia Mukernas dan Munas Alim Ulama PKB Faisol di Kantor DPP PKB, Jl. Raden Saleh Jakarta Pusat pada Rabu (7/4) kemarin melansir CNN Indonesia mengatakan Mukernas dan Munas Alim Ulama merupakan kegiatan rutin partai berlambang Bola Dunia Dikelilingi Sembilan Bintang itu untuk konsolidasi isu-isu strategis kepartaian, terutama menyiapkan ikhtiar PKB dalam perbaikan ekonomi, kesehatan dan sosial.

Sementara Munas Alim Ulama, jelas Faisol, dilaksankan sebagai bukti bahwa PKB tidak lupa bahwa partai ini dilahirkan dari tangan para ulama.

DPC PKB dan anggota Fraksi PKB DPRD Mandailing Natal mengikuti kegiatan ini secara daring di Kantor DPC PKB Madina, Aek Galoga, Panyabungan.

Sekretaris Fraksi PKB Miftahul Falah Nasution menjabarkan, sejumlah isu utama yang dibahas dalam Mukernas dan Munas Alim Ulama PKB tahun ini adalah implementasi Undang-undang (UU) Pesantren.

Miftah menegaskan Fraksi PKB akan berupaya maksimal untuk mendesak Pemerintah Daerah agar secepatnya membuat Perda tentang pondok pesantren dan madrasah sebagai regulasi penggunaan APBD pada sektor pendidikan keagamaan.

Sementara itu Ketua DPC PKB Madina Khoiruddin Faslah Siregar menambahkan isu strategis yang dibahas termasuk pemulihan ekonomi melalui UMKM pesantren, desain pendidikan pasca pandemi Covid-19, hingga politik kesejahteraan.

Oleh karena itu pihaknya sangat mendukung sepenuhnya Mukernas PKB dan Munas Alim Ulama ini.

“Isu lain yang tidak kalah penting dan menjadi perhatian PKB adalah peningkatan kualitas pendidikan dan penguatan pendidikan karakter, memprioritaskan petani sebagai subjek utama segenap arah kebijakan di sektor pertanian, politik yang berorientasi kesejahteraan masyarakat, ketegasan dan keadilan hukum di segala bidang hingga pemberantasan bibit terorisme hingga ke akar-akarnya,” ungkap mantan Anggota DPRD Mandailing Natal ini.

Pada momen Mukernas dan Munas Alim Ulama PKB juga akan memberikan penghargaan kepada pesantren-pesantren yang telah konsisten dan tetap menjalankan proses pembelajaran dan pengajaran di tengah pandemi Covid-19.

Reporter: Ika Rodhiah Putri

Editor: Roy Adam

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...