Panyabungan.StArtNews- Musim hujan berdampak terhadap melonjaknya harga Cabe Merah di pasar tradisional Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal (Madina) Sumatra Utara, tembus Rp.60.000/kg.
Hal ini dari pengkuan pedagang akibat minimnya pasokan dari para petani cabe. “Sudah kebiasaan setiap musim penghujan, pasokan dari petani cabe menurun, ” ujar Holidah pedagang cabe kepada Wartawan yang sebelum harga sekitar Rp.50.000/ kg Senin (4/12).
Akhiruddin petani Cabe Merah di Panyabungan mengatakan tidak melakukan panen disaat musim hujan, karena berpengaruh terhadap rusaknya tanaman cabe.
Dijelaskan bahwa curah hujan yang cukup tinggi bahkan membuat buah cabe bisa membusuk. “Salah satu kendala dalam bertanam cabe musim penghujan, makanya kita upayakan jangan panen saat seperti ini, “ujarnya.
Misna seorang pembeli mengakui harga yang melonjak sangat bemberatkan bagi masyarakat sebab penghasilan keluarga tidak meningkat. ” Jika sudah begini harga cabe, terpaksa dikurangi untuk beli cabe, “katanya.
Reporter : Z Ray
Editor : Hanapi Lubis