Jaksa Masuk Pesantren

Jaksa Masuk Pesantren

Kotanopan, StArtNews- Kejaksaan Negeri Cabang Mandailing Natal di Kotanopan Kab.  Mandailing Natal melaksanakan kegiatan Jaksa Masuk Pesantren bertempat di Pondok Pesantren Subulussalam Sayurmaincat Kotanopan. Program ini merupakan tindak lanjut dari program Kejaksaan Penerangan Hukum Jaksa masuk sekolah.

Kepala Kejaksaan Negeri Cabang Madina di Kotanopan Dostom Hutabarat,  SH didampingi Jufri Banjar Nahor mengatakan,  tujuan kegiatan ini selain mengenalkan organisasi kejaksaan, struktur dan fungsinya juga mengenalkan hukum secara singkat kepada Santri. Sebelumnya, kegiatan serupa  juga sudah dilaksakan kepada siswa sekolah SLTP/ SLTA di Kotanopan.

Ditambahkannya, selain masalah hukum, pihaknya juga  membahas tentang narkoba,  seks bebas dan bentuk  kriminal lainnya dalam pandangan hukum.  ” Kita berharap, dengan kegiatan ini Santri lebih mengenal lembaga kejaksaan sebagai penegak hukum, begitu juga dengan proses hukum dari tindakan kriminal lainya. Ini merupakan salah bentuk tindakan preventif yang dilakukan terhadap pelanggaran hukum” ujar Dostom Hutabarat.

Sedangkan Kepala Aliyah Pondok Pesantren Subulussalam Sayurmaincat Kotanopan,  Esmin Pulungan,  S.Ag menyambut baik pelaksanaan kegiatan ini.  Ia berharap kegiatan ini membawa dampak positif kepada Santri untuk lebih mengenal hukum walaupun ia hanya secara singkat.

Untuk itu, pihaknya mengucapkan terimakasih kepada Kejaksaan Cabang Madina di Kotanopan yang telah bekerja  sama dalam pemberian penyuluhan hukum kepada Santri Ponpes Subulussalam. Kedepan,  ia berharap  kerja sama seperti ini bisa terus  terjalin dengan baik ke depan, harap Esmin Pulungan.

Reporter : Lokot Husda

Editor : Hanapi Lubis.

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...