MUSIK & INFORMASI SIANG- Aktor yang menjadi imej film Pirates of Carribean, Johnny Depp masuk dalam daftar seleb dengan bayaran tertinggi di Hollywood berdasarkan data yang dihimpun Forbes. Menurut laporan, Johnny Depp berhasil mendapatkan bayaran sekitar US$ 30 juta atau setara dengan Rp 409,3 miliar di 2015 ini.
Padahal, Johnny Depp membintangi film yang tak masuk dalam deretan Box Office, bahkan disebut sebagai karya gagal. Sebut saja, film Mortdecai, Transcendence and The Lone Ranger yang disebut-sebut mendapatkan kritikan dan ejekan pedas dari kritikus film. Studio Disney memperkirakan film bergenre komedi Mortdecai mengalami kerygian hingga US$ 150 juta atau sekitar Rp 2 triliun. Selain itu, biaya produksi film Transcendence tak kembali alias rugi besar, diwartakan Guardian, Rabu (23/12/2015).
Johhny Depp pun masuk dalam daftar aktor Hollywood dengan bayaran tertinggi 2015 karena tak bisa memgembalikan keuntungan dari yang ia dapatkan. Laporan menyebutkan, Johnny Depp hanya mampu memberikan US4 1,20 atas setiap US$ 1 yang ia dapatkan. Karier Johnny Depp disebut-sebut tengah menurun drastis. Padahal, Johnny Depp diharapkan bisa tampil total dalam setiap penampilannya, untuk aktor peraih Oscar sekelasnya.
Selain itu, berada di posisi kedua adalah Denzel Washington yang tak bisa menutupi biaya produksi dari film yang ia bintangi. Denzel Washington hanya memgembalikan $ 6,50 untuk setiao US$ 1 yang ia dapatkan.
Bahkan, Christian Bale, Brad Pitt, Ben Affleck dan Tom Cruise juga masuk dalam 10 besar Artis Hollywood dengan Bayaran Tertinggi 2015. Tentu saja, nama besar mereka masuk dalam daftar karena tak bia memberikan untung yang besar dalam biaya produksi yang dikeluarkan.
Lebih mengejutkan, Channing Tatum juga masuk dalam daftar itu. Tampaknya film Jupiter Ascending gagal masuk ke Box Office hingga keuntungan yang didapat pun tak terlalu besar.