Kondisi Jembatan Gantung Kampung Baru Rusak dan Hancur

Kondisi Jembatan Gantung Kampung Baru Rusak dan Hancur

salah satu seorang warga melintas di jembatan yang buruk di kampung baru.madina

salah satu seorang warga melintas di jembatan yang buruk di kampung baru.madina

Redaksi Start News –Jembatan gantung (rambin) merupakan satu satunya akses jalan bagi masyarakat Kampung Baru, bulu mario sopo sorik ,dan simanondong Kerusakan titi gantung ini juga sudah menjadi ancaman dan sering membahayakan masyarakat yang sehari-hari melewatinya mencari nafkah di seberang Sungai Batang Gadis.

Kini rambin itu mulai mengalami kerusakan dan hancur, sehingga kondisinya mulai mengancam keselamatan pengguna fasilitas milik pemerintah itu. Apalagi rambin merupakan satu-satunya akses bagi anak sekolah dan warga dalam mengangkut hasil pertanian.

Warga Desa Kampung baru Romy Sihombing mengatakan Kepada Reporter Redaksi Start News.jum’at (23/10/2015) Pukul 10:00 Wib,pagi. menceritakan kondisi rambin yang memprihatinkan.

sekalipun sebenarnya sudah tidak layak digunakan, namun kami tetap mamakai rambin. Sebab, jika tidak lewat rambin,kami harus mengeluarkn biaya yang lebih besar dari jalur jembatan Naga Juang, padahal penghasilan kami pun hanya cukup buat makan sehari-hari.ujarnya

Dikatakan Romy Sihombing , sekitar tiga bulan yang lalu, dirinya sempat jatuh saat mengendarai sepeda motor di lokasi. Itu akibat kerusakan lantai jembatan yang lapuk di jembatan gantung tersebut.“Saya dan seped amotor sempat tercebur ke sungai”.

Di tambakannya, jika dibiarkan terus menerus, akan semakin mengancam keselamatan pengguna rambin dan membuat ratusan KK di tiga desa seberang Sungai Batang Gadis itu tak bisa keluar kampung ungkapnya.

Sebagai warga, mereka sangat berharap adanya perhatian pemerintah madina dalam membangun fasilitas jembatan di sungai yang memiliki lebar lebih kurang 25 meter tersebut.

“Sangat berharap jika nantinya dibangun jembatan permanen di sana. Rasanya kami sangat bahagia jika itu terwujud,”ucapnya. Musli H Nasution

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...