KPU Madina Libatkan Emak-emak Sortir dan Lipat Surat Suara

KPU Madina Libatkan Emak-emak Sortir dan Lipat Surat Suara

Panyabungan, StartNews – Komisi Pemilihan Umum Mandailing Natal ( KPU Madina) melibatkan warga setempat, khususnya kaum emak-emak, untuk menyortir dan melipat surat suara Pilakda dan Pilgubsu tahun 2024.

Ada sekitar 200 emak-emak yang dilibatkan untui menyortis dan melipat surat suara di Gedung Serba Guna H. Amru Daulay Panyabungan selama dua hari, 11-12 November 2024.

Ketua KPU Madina Muhammad Ikhsan Nasution kepada StartNews pada Senin (11/11/2024) sore mengatakan untuk pertama sortir dan melipat surat suara Pilgubsu sebanyak 339.407 eksempla.

Sementara pada hari kedua, pekerjaan menyortir dan melipat surat suara untuk Pilkada Madina dengan jumlah yang sama atau jumlah kotak sebanyak 114 kotak, setiap kotak berisi 600 eksemplar.

Peyortiran dan pelipatan surat suara ini dilakukan dengan cara berkelompok. Rata-rata setiap kelompok 10 orang yang sudah dibagi tugasnya, mulai dari sortir kertas surat suara dari dalam kotak, pelipatan, dan pengikatan surat suara yang sudah dilipat.

Sedangkan honor para pekerja sortir dan lipat surat suara ini sebesar Rp190 setiap satu kertas. Rata-rata setiap hari mereka mendapatkan upah Rp200 ribu hingga Rp300 ribu.

Pada hari pertama menyortir dan melipat surat suara, ditemukan surat suara yang rusak akibat percikan tinta dari percetakan.

Reporter: Agus Hasibuan

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...