Menpora  di sambut Bupati madina Stadion Pemkab Madina

Menpora di sambut Bupati madina Stadion Pemkab Madina

Start News – Panyabungan, Setelah menempuh perjalanan selama tiga jam dari Kabupaten Padang Lawas Utara, Menpora Imam Nahrawi pada Senin (25/4) malam kemarin akhirnya tiba di Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara. Tiba di Madina, Menpora langsung menuju Stadion Pemkab Madina, di Desa Sarak Matua, Kecamatan Panyabungan Utara.

DSC_0083

Menpora didampingi Anggota Komisi IX DPR RI Marwan Dasopang dan Deputi Pengembangan Pemuda Sakhyan Asmara. Menpora beserta rombongan disambut antusias oleh ratusan masyarakat Madina diiringi dengan suguhan musik Gordang Sambilan.

Bupati Madina, Dahlan Hasan Nasution dalam sambutannya mengatakan bahwa stadion pemkab Madina ini dibangun pada tahun 2005 namun pemerintah selalu berusaha mengupayakan selesainya pembangunan stadion ini.

Dahlan menambahkan, walau Madina baru 17 tahun berdiri, secara prestasi olahraga tidak kalah dengan kabupaten lain. Perenang yang sampai ke Olimpiade nasional adalah putra Madina serta Atlet pencak silat juga banyak dari Madina.

Sementara Menpora Imam Nahrawi dalam pidatonya mengatakan Ini pertama kalinya menpora berkunjung ke Mandailing Natal.

Menpora mengharapkan stadion pemkab Madina ini nantinya digunakan tidak hanya untuk berolahraga, namun juga kegiatan lain.

Reporter : Musly Joss Start

Editor : Ocha Dharma

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...