Petani Tomat di Panyabungan Kesulitan Modal

Petani Tomat di Panyabungan Kesulitan Modal

 Panyabungan (Start FM) – Para petani Tomat di Panyabungan saat ini mendambakan bantuan permodalan dari Pemerintah. Sokongan modal yang dibutuhkan petani terbut digunakan  untuk  pembelian pupuk dan biaya-biaya pengobatan tanaman tomat sebelum masa panen, demikian disampaikan Mustapa seorang petani Tomat kepada Start FM, Minggu  kemarin di Panyabungan.

PETANI TOMAT PANYABUNGAN TIMUR

Padahal,  menurut Mustapa dalam umur 70 hari saja tomat  sudah bisa dipanen selain cara merawatnya yang mudah juga  prospeknya pasarnya masih terbuka lebar, hanya saja perlu perhatian serius dalam pembinaan kepada masyarakat petani.

Sementara itu Ketua DPC PDIP Madina,  Iskandar Hasibuan melihat bahwa tanaman holtikultura  jenis tomat sangat prospek dikembangkan, tentu harus ada pembinaaan dan dibarengi dengan bantuan modal seterusnya jaminan hasil penen, biar para petani tidak kewalahan didalam menjualkan hasil panennya.

Menurutnya, disaat harga komoditi andalan saat ini sedang anjlok salah satu solusi adalah dengan bertanaman holtikultura tomat.

Reporter : Holik Mandailing

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...