Sandiaga Uno Hadiri Tablig Akbar di Ponpes Mustafawiyah Purba Baru

Sandiaga Uno Hadiri Tablig Akbar di Ponpes Mustafawiyah Purba Baru

Mandailing Natal, StArtNews- H Sandiaga Salahudin Uno menghadiri acara Tablig Akbar dan Maulid Rasulullah 1440 H yang diselenggara oleh Pesantren Mustafawiyah Purba Baru, di Kecamatan Lembah Sorik Marapi Kabupaten Mandailing Natal, Senin (10/12).

Sandiaga sampai di Ponpes Musthafawiyah Purba Baru sekitar 12.00 WIB berpakaian kemeja biru dan berlobe putih.

Tiba di Ponpes Mustawiyah Purba Baru Sandiaga disambut Pimpinan dan keluarga Ponpes Musthafawiyah serta Ulama dan Ustadz di Madina dengan memakaikan sorban kepada Sandi.

Hadir dalam acara Tablig Akbar, Anggota DPR RI Gus Irawan Pasaribu, Harun Mustafa Nasution Caleg DPRD Sumut Dapil 7 serta ketua Partai Pengusung Pasangan Prabowo-Sandi, serta dihadiri Ulama dan ribuan Santri Se-Madina.

Sandiaga Salahudin Uno yang juga sebagai Calon Wakil Presiden 02 dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pimpinan serta segenap pengurus Ponpes Musthafawiyah Purba Baru yang telah mengundangnya pada acara Tablig Akbar dan Maulid Rasulullah.

Dalam kesempatan tersebut Sandiaga mengajak para santri untuk bisa hidup mandiri dalam kehidupannya sebagaimana yang dilakukan Rasululloh SAW.

Sandiaga juga memberikan tips kepada para santri untuk mencapai kesuksesan yakni dengan 4AS yaitu kerja kerAs, kerja cerdAS, kerja tuntAS dan kerja IkhlAS.

“Dengan acara ini semoga ukhuwah islamiyah kita tersatukan,” ujarnya.

Selain itu pada kesempatan tersebut Sandiaga Uno juga memberikan pesan dan pengalamannya untuk menjadi Enterpreneur Entrepreneur menuju Indonesia yang makmur.

Sementara itu, pimpinan pondok pesantren Musthafawiyah Purba Baru, H Mustafa Bakri menyampaikan agenda kunjungan Sandiaga Uno ke pondok pesantren Musthafawiyah Purba Baru ini merupakan agenda peringatan maulid Nabi Muhammad SAW.

“Dengan kunjungan ini kami merasa terhormat dan dicintai semoga perjuangan bapak diridhoi Allah SWT,” katanya.

Reporter : Putra Saima

Editor : Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...