Panyabungan, StartNews – Tiga pelajar asal Kabupaten Mandailing Natal (Madina) mengikuti Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyah (Porsadin) ke-6 tingkat nasional yang digelar di Universitas Annur, Bandar Lampung, Provinsi Lampung, pada 15-18 November 2024.
Ketiga pelajar itu adalah Hibban Baihaqi dan M. Haikal Al Hamidi, keduanya murid MDTA Adnani, Kecamatan Panyabungan. Satu lagi M. Alif Hamdani, murid MDTA Nurussaadah, Hayuraja, Kecamatan Panyabungan Selatan.
Sekretaris Daerah (Sekda) Madina Alamulhaq Daulay menyampaikan rasa bangganya kepada MDTA dan orangtua yang telah mempersiapkan anak-anak untuk mengikuti perlombaan tingkat nasional.
“Madina punya kesempatan mengirimkan putra terbaik untuk mengikuti perlombaan tingkat nasional. Semoga ini langkah awal bagi mereka untuk mengukir prestasi yang lebih tinggi,” kata Alamulhaq saat acara pelepasan di Aula Kantor Bupati Madina, Selasa (12/11/2024) sore.
Dia berharap ketiga pelajar itu mampu mengikuti perlombaan dengan baik. Dia juga perpesan pada peserta dan pendamping untuk menjaga kesehatan agar setiap perlombaan dapat diikuti dengan baik dan penuh semangat.
“Mudah-mudahan Allah SWT memberikan kesehatan bagi anak-anak dan sukses dalam mengikuti perlombaan Porsadin ini dan bisa mengharumkan nama Madina di tingkat nasional,” katanya.
Sementara Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Bahruddin Juliadi menyebutkan ketiga pelajar itu sudah mengikuti Porsadin tingkat provinsi yang diadakan di Binjai dan meraih juara pertama, beberapa waktu lalu.
Saat Porsading tingkat Provinsi Sumut, Hibban Baihaqi meraih juara i cabang tennis meja tunggal putra, M. Haikal Al Hamidi meraih juara i cabang MQK putra, dan M. Alif Hamdani meriah juara I cabang pidato bahasa Arab putra.
“Dengan raihan tersebut, ketiganya otomatis jadi utusan Provinsi Sumut untuk berlaga di tingkat nasional,” katanya.
Reporter: Fadli Mustafid