3 Ruang Kelas SMPN I Kotanopan Direhabilitasi, Orang Tua Murid Merasa Bangga

3 Ruang Kelas SMPN I Kotanopan Direhabilitasi, Orang Tua Murid Merasa Bangga

Panyabungan, StArtNews-Awal tahun baru 2021 akan disambut gembira oleh pelajar SMP Negri 1 Kotanopan Kabupaten Mandailing Natal (Madina). Pasalnya sekolah tatap muka rencanaya akan dibuka pada bulan Januari tahun 2021 meski di tengah pandemi covid-19.

Hal itu sesuai dengan surat keputusan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), nomor 368/Sipres/A6/XI2020.

Kegembiraan itu pasti akan bertambah karena ada 3 ruang kelas SMPN 1 yang telah selesai direhabilitasi. Rehab ini untuk menunjang efektivitas belajar mengajar di sekolah tersebut.

Informasi yang dihimpun, anggaran rehabilitasi 3 ruangan tersebut bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Dinas Pendidikan Madina tahun 2020 lengkap dengan mobiler.

Rohman salah satu orang tua murid SMPN I Kotanopan mengakui sangan bangga dengan diperbaikinya ruang sekolah tersebut sehingga bisa meningkatkan semangat belajar siswa nantinya.

“Kabarnya, kan, awal tahun 2021 ini sekolah akan dibuka kembali. Ada anak saya juga juga belajar di sekolah itu dan kabarnya pun sejumlah ruangan sudah siap diperbaiki. Saya sebagai orang tua murid merasa bangga. Semoga anak saya nantinya semangat belajarnya,” ujarnya pada StArtNews, Senin (23/11).

Reporter: Hasmar Lubis

Editor: Tim Redaksi StArtNews

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...