SUKA Adakan Turnamen Tenis Meja CUP 1 Milenial SUKA

SUKA Adakan Turnamen Tenis Meja CUP 1 Milenial SUKA

Panyabungan, StArtNews-H. M. Jakfar Sukhairi Nasution menghadiri pembukaan pertandingan Tenis Meja Cup 1 Milenial Suka di Jalan Bhakti ABRI, Panyabungan II, Jumat (28/08).

Kegiatan Tenis Meja Cup 1 Milenial Suka ini diikuti oleh siswa pesantren Al-Ikhlas dan beberapa sekolah lainnya. Pertandingan ini digelar untuk seluruh pelajar dan masyarakat Kabupaten Mandailing Natal.

“Saya berharap kepada para peserta agar mampu meningkatkan kesehatan tubuh dan mentalitas pada generasi muda agar bisa mengukir kesuksesan bukan hanya di tingkat kabupaten namun juga di tingkat Nasional,” kata H. M. Jakfar Sukhairi Nasution pada pembukaan acara Cup 1 Milenial Suka.

Wakil Bupati aktif ini menyampaikan calon wakilnya, Atika Azmi tidak bisa hadir dan hanya bisa menyampaikan salam serta semangat untuk para peserta.

Sukhairi juga melakukan servis pertama pada pembukaan acara tersebut.

“Kami fokus pada generasi muda, kami membuat acara ini ada tiga kelas yaitu, umum pelajar dan putra-putri. Acara ini diikuti oleh 111 peserta,” ujarnya.

Reporter: Ika Rodhiah Putri

Editor: Tim Redaksi StArtNews

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...