Agen Travel Di Madina Nyaris Bangkrut

Agen Travel Di Madina Nyaris Bangkrut

Foto : Salah satu Agen Travel di Panyabungan

Panyabungan, StArtNews – 7 Bulan sudah, harga tiket pesawat tidak karuan, para agen Travel Pesawat di kota Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal nyaris bangkrut. Selama libur lebaran, tiket pesawat tak laku akibat mahalnya harga tiket dari maskapai.

Anwar Hadi salah seorang pemilik agen travel bernama Maharani Travel di Panyabungan mengaku, 7 bulan terakhir ini kondisi harga tiket tidak karuan, harga termurah saat ini dikisaran Rp.1,425.000 untuk rute penerbangan Padang-Jakarta.

Anwar Hadi memaparkan, “Saat ini harga termurah Rp. 1.425.000 penerbangan Padang- Jakarta. Namun apabila last minute (menit terahir) kita melakukan bokingan tiket, harga bisa mencapai 5.000.000 sampai Rp. 7.000.000 belum lagi bagasi. Kondisi ini yang membuat pelanggan tidak lagi memilih naik pesawat, mereka lebih memilih naik Bus”.

Kondisi ini sangat berpengaruh pada pendapatan travel. Terhitung dibandingkan tahun yang lewat, dikatakan Anwar Hadi lagi sekitar 60 persen penurunan penumpang terjadi akibat tidak mampu membeli tiket pesawat.

Dari data yang didapat ada sekitar 5 loket travel di Kota Panyabungan mengalami hal yang sama, mereka mengaku bingung menghadapi kondisi ketidak stabilan harga tiket pesawat, namun mereka tetap bertahan meski keuntungan yang didapat dari penjualan tiket hanya dari Fee (biaya) saja.

seperti diketahui bahwa ke 5 agen travel kerap melayani pelanggan yang hendak terbang dari rute penerbangan Padang menuju Jakarta. namun kondisi saat ini, loket resmi selalu sepi karena tidak adanya pelanggan. Saat ini pihak travel hanya mengandalkan tiket angkutan umum melayani Panyabungan-Padang untuk tetap bertahan.

 

Tim Redaksi StArtNews

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...