menu Home chevron_right
Berita MadinaStart News

Aswin Parinduri Daftar Balon Bupati Madina di 3 Partai

Roy Adam | 29 Oktober 2019

Mandailing Natal, StArtNews– Bakal calon bupati Mandailing Natal (Madina), H. Aswin Parinduri, secara resmi mendaftar ke Partai PKPI Madina, di Panyabungan, Selasa (29/10).

H. Aswin yang juga Ketua DPD Partai Golkar Madina ini telah mendaftarkan diri kepada tiga partai politik, yakni Perindo, PKPI, dan PDI Perjuangan.

Sebelumnya, pada rapat pleno yang diperluas DPD Partai Golkar Madina telah menetapkan H. Aswin sebagai calon bupati atau calon wakil bupati Madina dari Partai Golkar untuk Pilkada Madina 2020.

H. Aswin didampingi sejumlah pengurus DPD Partai Golkar Madina dan anggota DPRD Madina dari Fraksi Golkar saat pendaftaran ke sekretariat PKPI Madina di Jalan. Willem Iskander, Dalan Lidang, Panyabungan itu, antara lain, Erwin Efedi Lubis (Seretaris DPD Golkar Madua), Sariful ‘Sarling’ Lubis, Anas Suheri Lubis, Sobir Lubis, Arsidin Batubara, dan Zubaidah Nasution.

Rombongan H. Aswin diterima Ketua PKPI Madina, Rahmad Daulay dan Pembina Bakhri Efendi Hasibuan.

Reporter: Hasmar Lubis

Editor: Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Written by Roy Adam

Comments

This post currently has no comments.

Leave a Reply


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


  • Acara Saat Ini
  • Acara Akan Datang



  • play_circle_filled

    Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan

play_arrow skip_previous skip_next volume_down
playlist_play