Bawaslu Madina Laksanakan Sosialisasi Pengawasan Partisipatif Pemilu 2019

Bawaslu Madina Laksanakan Sosialisasi Pengawasan Partisipatif Pemilu 2019

Mandailing Natal, StArtNews- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) melaksanakan Sosialisasi pengawasan partisipatif pemilu 2019, Rabu (20/2/2019).

Peserta Sosialisasi yang dilaksanakan di Aula Hotel Madina Sejahtera Madina adalah puluhan wartawan yang tergabung dari beberapa organisasi wartawan dan Program Keluarga Harapan (PKH).

Selain dihadiri Ketua Bawaslu Madina, juga dihadiri Komisioner Bawaslu Madina, Maklum Pelawi, Aliaga Hasibuan, Iswadi, dan Koordinator Sekretaris Bawaslu Madina Baharuddin Subuh.

Ketua Bawaslu Madina Joko Arif Budiono sambutannya menyampaikan, bahwa ada Lima pilar demokrasi, yang mana salah satunya adalah pers.

Ia mengatakan, salah satunya pers adalah pilar demokrasi kerena pers yang langsung menyampaikan informasi kepada masyarakat melalui media.

“Bawaslu akan melaksanakan Sosialisasi pengawasan dua kali, yang pertama adalah ini. Untuk itu kita berharap kepada rekan-rekan pers berperan melakukan pengawasan,”ujarnya.

Selain itu, Joko menyampaikan PKH yang juga bersentuhan langsung dengan masyarakat diharapkan agar ikut membantu bawaslu Madina untuk melakukan pengawasan.

Reporter : Putra Saima

Editor : Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...