menu Home chevron_right
Berita MadinaStart News

Cegah Penularan Virus, RSU Panyabungan Periksa Suhu Tubuh Pengunjung

Redaksi Berita | 26 Maret 2020

Foto: Pengunjung RSUD Panyabungan Diharuskan Melakukan Pengecekan Suhu Tubuh.

Papanyabungan, StArtNews– Pengecekan suhu tubuh kerap dijadikan sebagai upaya preventif pencegaham virus Covid-19. Demikian halnya di RSUD Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal. Pihak RSU melakukan standar pemeriksaan kepada pengunjung dan pasien yang datang ke Rumah sakit untuk menghindari penularan virus Covid-19. Petugas menyetop setiap pengunjung yang datang ke Rumah Sakit dan memeriksa suhu tubuh pengunjung, ketika salah satu pengunjung didapat memiliki suhu tubuh di atas 38 derajat Celsius, maka pengunjung tersebut langsung di tetapkan ODP atau Orang Dalam Pantauan dan akan diwawancarai riwayat perjalanannya.

Selain pemeriksaan thermoscan, pihak RSU Panyabungan juga melakukan penyemprotan cairan disinfektan di setiap ruangan dan lokasi-lokasi yang menjadi pusat perkumpulan pasien dan pengunjung.

Kepala RSU Panyabungan, drg. Bidasari pada StArtNews, Kamis (26/03) mengatakan pemeriksaan suhu tubuh setiap pengunjung memang menjadi salah satu langkah rumah sakit untuk meminimalisir penularan virua Corona atau Covid-19 ini. Selain itu, setiap ruangan dan tempat tempat berkumpul pengunjung disediakan pembersih tangan dan dilakukan penyemprotan disinfektan.

Terkait pasien Corona, drg. Bidasari mengaku sampai saat ini belum ada pasien dan memang RSUD Panyabungan ini bukan RS rujukan yang diunjuk Pemerintah untuk menangani pasien terinfeksi virus corona. Namun, meski demikian tegas Kepala RSU Panyabungan itu, sebagai pelayanan publik RSU Panyabungan melakukan standar pencegahan sesuai arahan Pemerintah.

Seperti diketahui, sebanyak 200 orang lebih di Kabupaten ini sudah berstatus ODP atau orang dalam pemantauan. Data center Mandailing Natal menyebutkan, 200 orang status ODP itu tersebar di beberapa kecamatan yang ada di Mandailing Natal.

Foto: Peta Persebaran ODP di Mandailing Natal.

Data ini diperoleh setelah Tim Gugus Percepatan Penanggulangan virus Covid-19 melakukan pendataan di setiap kecamatan kepada warga pendatang atau warga yang baru kembali dari tempat yang ditetapkan menjadi endemik virus Corona.

Tim Redaksi StArtNews

Editor: Hanapi Lubis

Foto: Petugas RSU Panyabungan melakukan pemeriksaan suhu tubuh kepada setiap pengunjung RSU guna menghindari penularan Virus Corona atau Covid-19.

Komentar Anda

komentar

Written by Redaksi Berita

Comments

This post currently has no comments.

Leave a Reply


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


  • Acara Saat Ini
  • Acara Akan Datang



  • play_circle_filled

    Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan

play_arrow skip_previous skip_next volume_down
playlist_play