GLP Bantu Perbaikan Jembatan Pulopadang Simpang Gambir

GLP Bantu Perbaikan Jembatan Pulopadang Simpang Gambir

Terlihat kegiatan rutin perbaikan jembatan Pulopadang Simpang Gambir Madina melalui program CSR PT GLP.

Panyabungan.StArtNnews- Untuk kelancaran hubungan transportasi jalan, PT. Gruti Lestari Pratama (GLP) memberikan bantuan perbaikan jembatan Pulopadang Simpang Gambir Kecamatan Lingga Bayu Kabupaten Mandailing Natal (Madina).

Kondisi jembatan Pulopadang saat ini memang sudah rawan kecelakaan, akibat besi jembatan banyak keropos, lantai terbuat dari papan juga lapuk.

“Jembatan ini sangat urgen bagi masyarakat dan perusahaan maka melalui program CSR PT GLP dialokasikan anggaran untuk perbaikan jembatan,”ujar pihak manajemen PT GLP kantor Direksi Medan Sutamto SE, MM kepada StArtNnews, Kamis (27/4).

Sutamto mengatakan, perbaikan jembatan Pulopadang sudah menjadi kegiatan secara rutin diberikan melalui CSR , sebagai tanggung jawab moral perusahaan dengan total sebesar RP.200 juta.

Dijelaskan Sutamto sesuai surat penjelasan Bupati Madina Drs. Dahlan Hasan Nasution kepada PT GLP nomor: 600/1024/DPUPR/2017 tanggal 18 April 2017 bahwa jembatan tersebut merupakan jembatan Provinsi Sumut dan direncanakan akan diperbaiki pada tahun ini.

“Sambil menunggu perbaikan dari Pemprovsu, kita dari perusahaan melakukan penggantian  besi yang keropos dan kayu yang lapuk serta perawatan rutin  jembatan, sehingga arus transportasi tetap lancar,”ungkapnya.

Masyarakat diminta tanggapan tentang perbaikan mengucapkan terima kasih, sebab jembatan Pulopadang penghubung bagi masyarakat Kecamatan Sinunukan dan Batahan.

“Tentu apa yang dilakukan perusahaan GLP suatu hal fositif. Apalagi hubungannya untuk lancarnya arus lalu lintas dan pengiriman barang kebutuhan sehari-hari dan hasil komoditi masyarakat,” ujar Iwan warga Batahan.

Reporter : Z Ray

Editor : Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...