Medan.StArtNews-Ikatan Alumnni SMA Negeri (AISMA) 1 Kotanopan Kab. Mandailing Natal periode 2016-2010 dikukuhkan, Sabtu (25/2) bertempat di Hotel Emerald Garden Medan.
Hadir dalam pemukuhan tersebut Gubernur Sumatera Utara Ir. H. Tengku Erry Nuradi, M.Si, Kadis Pendidikan Provs+u, Arsyad Lubis, Kepala Biro Humas dan Protokol Ilyas Sitorus, Kadis Ketahanan Pangan dan Peternakan Provsu, Kadis Tanaman Pangan dan Hortikultura Provsu serta tokoh Agama. Pengukuhan IASMA ditandai dengan memukul Gordang Sambilan oleh Gubsu.
Acara tersebut juga terlihat Ketua Umum IASMA yang baru Ir. Lahmuddin Lubis MM, Guru Besar Unimed Prof. Dr. Usman Pelli MA, Tokoh Masyarakat Afifuddin Lubis, Kepala Sekolah SMA Negeri Kotanopan Annagian Siregar, S. Pd, Guru dan Komite, serta siswa SMA Negeri Kotanopan dan undangan lainnya.
Ir. Lahmuddin, MM, dalam sambutannya mengatakan, selain silaturrahmi acara ini juga dirangkaikan dengan pengukuhan alumni. Tujuan pengukuhan ini agar alumni-alumni SMA 1 Kotanopan kembali mempunyai wadah untuk membantu dan mengembangkan SMA 1 Kotanopan kedepan.
“Alumni ini juga akan menggali potensi yang ada dan mempunyai program untuk mengembangkan SMA 1 Kotanopan, misalnya dengan pemberian beasiswa, sarana, informasi dan kebutuhan sekolah lainnya.
Sedangkan Gubernur Sumatera Utara, Ir. H. Tengku Erry Nuradi, M.Si mengharapkan seluruh Alumni SMA Negeri Kotanopan mampu menunjukkan karya terbaiknya. Tujuannya untuk mengemban misi dan pengabdian serta menorehkan nama baik SMA Negeri Kotanopan di hati masyarakat Sumatera Utara.
Dikatakan Gubernur, bahwa keberadaan SMA Negeri Kotanopan bagi Pemerintah Provsu sesungguhnya sangat membantu dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.
“Kita mengucapkan terima kasih kepada Kepala Sekolah, Guru dan elemen di SMA Negeri Kotanopan. Alumni SMA ini sudah banyak menempati posisi penting dan strategis baik dalam Pemerintahan maupun swasta,” katamya.
Sedangkan pengurus Alumni SMA Negeri (AISMA) 1 Kotanopan Kab. Mandailing Natal periode 2016-2010 dikukuhkan adalah Ketua Umum Ir. Lahmuddin Lubis, MM, Sekretaris Umum, Nur Aisyah Nasution, MM dan Bendahara Drs. Nawawi Lubis ditambah pengurus lainnya.
Acara ini juga dimeriahkan dengan penampilan Gordang Sambilan Pasada Roha dari desa Manambin Kec. Kotanopan. Selain itu, juga ditampilkan tarian daerah dari siswa-siswi Kotanopan.
Kepala SMA 1 Kotanopan Annagian Siregar, S.Pd yang dimintai komentarnya mengatakan, sangat menyambut baik dikukuhkannya kembali Alumni SMAN 1 Kotanopan. “Semoga kehadirannya membawa perubahan untuk SMAN 1 Kotanopan, baik ia dari segi kualitas pendidikan, pembangunan sarana, pengembangan sumber daya manusia dan beasiswa serta program lainnya.
Reporter : Lokot Husda Lubis
Editor : Hanapi Lubis