Hasil Tangkapan Meningkat Nelayan Pantai Barat Madina Mulai Tersenyum

Hasil Tangkapan Meningkat Nelayan Pantai Barat Madina Mulai Tersenyum

Nelayan Pantai Barat Madina sedang mempersiapkan kapal untuk melaut.

Panyabungan,StArtNewsDalam beberapa hari terakhir nelayan wilayah Pantai Barat Kabupaten Mandailing Natal (Madina) mulai tersenyum bahagia, karena hasil tangkapan ikan meningkat.

Demikian disampaikan Masriadi seorang nelayan di Kecamatan Batahan kepada wartawan , Senin (23/10).

Katanya, para nelayan di daerahnya terlihat bahagia dikarenakan hasil dari melaut meningkat, jika dibanding dengan tangkapan sebelum yang jauh merosot.

“Sebelum ini kami nelayan resah, sudah hasil tangkapan ikan berkurang, garam mahal dan langka. Kalau sekarang garam sudah tidak langka lagi, meskipun harga masih mahal Rp.250.000/ sak ukuran 50 kg, tangkapan ikan laut meningkat, “ujarnya.

Wilayah pantai barat memiliki laut terdapat di Kecamatan Batahan, Natal dan Kecamatan Muara Batang Gadis.

Pengakuan sama juga disampaikan nelayan di Kecamatan Muara Batang Gadis bahwa dalam sepekan terakhir cuaca mendukung, sehingga hasil tangkapan ikan meningkat dari sebelumnya.

“Kita bersyukur kepada sang pencipta yang masih memberikan rizkinya bagi kita lewat laut, dan kita berharap hasil tangkapan terus meningkatkan, sehingga kebutuhan keluarga terpenuhi,” ujar Wisman seorang nelayan.

Reporter : Z Ray

Editor : Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...