Jalan Negara di Pasar Maga Rusak, Ancam Nyawa Pengendara

Jalan Negara di Pasar Maga Rusak, Ancam Nyawa Pengendara

Lembah Sorik Marapi, StArtNews-Kondisi jalan negara di Kelurahan Pasar Maga, Kecamatan Lembah Sorik Marapi Kabupaten Mandailing Natal rusak parah.

Jalan negara menuju arah Medan-Padang itu sangat membahayakan setiap pengendara yang melintas.

Jalan yang rusak parah itu tepatnya berada di depan Pasar Maga. Jika dihitung, total lubang-lubang di jalan yang rusak itu kira-kira sepanjang 20 meter. Bahkan terdapat lubang besar di areal jalan yang rusak. Rata-rata lebar lubang sekitar 1 meter dengan kedalaman kurang lebih 25 cm.

Selain berlubang, jalan lintas Sumatera itu juga bergelombang. Akibatnya tak jarang pengendara, terutama pengendara roda dua yang mengalami kecelakaan.

Ismail, salah seorang warga mengatakan kondisi jalan rusak itu sudah hampir setahun. Ia menilai ada pembiaran karena sampai saat ini belum ada perbaikan. Kondisi jalan itu bahkan bertambah rusak setelah lebaran lalu.

“Terutama kalau malam, terkadang ada juga pengendara khususnya roda dua yang belum mengetahui jalan itu, tiba-tiba saja mereka ngerem dan akhirnya jatuh. Bahkan ada juga yang jatuh sempat tidak sadarkan diri,” katanya, Kamis (09/07).

Warga berharap pemerintah atau instansi terkait dapat segera memperbaiki jalan nasional yang rusak tersebut.

“Kami berharap jalan ini segera diperbaiki, karena jalan ini merupakan jalan negara atau jalan utama penghubung antar desa maupun provinsi,” harapnya.

Hal yang sama disampaikan Sulhan Lubis, salah satu pengemudi truk. Ia mengaku kerusakan jalan yang ada di depan pasar Maga sangat merugikan pengendara.

Sulhan menyebutkan truk yang ia kendarai sudah pernah patah per akibat masuk lubang di jalan tersebut.

Dari pantauan di lapangan jalan nasional itu rusak disebabkan gorong-gorong yang berada di bahu jalan tersumbat. Sehingga jalan tergenang air dan membuat jalan jadi rapuh.

Reporter: Hasmar Lubis

Editor: Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...