Panyabungan .StArtNews – Muktar Afandi Lubis, Kepala Bagian Humasy Sekdakab Mandailing Natal dalam siaran Pers nya senin 03.09 mengatakan, Belakangan ini Bupati Madina Dahlan Nasution semakin sibuk saja dengan berbagai kegiatan kegiatan yang menyita waktu.ini untuk mengebut pembangunan berbagai proyek strategis yang sangat dibutuhkan Rakyat Mandailing Natal, baik untuk peningkatan taraf hidupnya, kualitas pendidikannya maupun tingkat kesehatan dan harapan hidupnya.
Dikatakan Fandy Lubis, Banyak proyek proyek besar yang sedang dikebut agar masyarakat Mandailing Natal menikmati hasil hasil pembangunan dan meningkatkan level IPM nya di Sumut, mulai dari proyek Rumah Sakit yang saat ini sedang berjalan pembangunan nya di komplek perkantoran Payaloting, Pelabuhan Laut Palimbungan di Batahan, Infrastruktur jalan, dan Bandara Bukit Malintang.
Belum lagi pembukaan lahan 50 ribu Ha kawasan hutan untuk kebun Kopi Arabika Mandailling dan rencana KEK Natal Batahan sebagai pusat Bisnis Kelapa Sawit dan hasil Perkebenunan Lainnya di Pantai Barat Sumatera.
Untuk mencapai ini papar Kebaga Humasy, butuh tim yg kuat dan memiliki keahlian dibidangnya, dalam hal ini Bupati Mandailing Natal Drs.Dahlan Hasan Nasution sangat mengharapkan partisipasi semua pihak, baik warga Mandailing Natal di kampung halaman maupun di perantauan.
“Dukungn terhadad Dahlan Nasution untuk percepatan mega proyek tersebut tidak main main, mulai dari tokoh tokoh Mandailing yang bekerja di berbagai profesi, termasuk Menko Perekonomian Darmin Nasution sudah menunjukkan komitmennya, dengan turun langsung ke Mandailing Natal untuk meninjau proyek proyek tersebut dan keseriusan beliau juga ditunjukkan dengan diturunkannya pejabat pejabat dari kementerian terkait untuk melakukan studi awal dan lanjutan.” Tegas Kabag Humasy Muktar Afandi Lubis
Tidak cukup mengandalkan para perantau, untuk mengebut rencana rencana besar tersebut, Bupati juga melakukan komunikasi intensiif dengan berbagai kalangan termasuk kepada Dr. Ali Muktar Ngabalin staf khusus Presiden dan Komisaris Angkasa Pura yang mengelola Bandar udara komersil di Indonesia.
Dijelaskan Kabag Humasy bahwa Tidak sedikit dukungan Ngabalin untuk mengkomunikasikan kendala kendala percepatan proyek pryek APBN yang sedang digalakkan di Madina, upaya beliau di Istana dan di kementerian seakan akan Kabupaten Madina adalah kampung halamannya sendiri.
Oleh karenanya jelas Afandi Lubis, sangat wajar jika lembaga adat Madina memberi penghargaan kepada Ngabalin atas dedikasinya mendukung pembangunan Mandailing Natal sesuai kapasitasnya tersebut.
Redaksi StArtNews
Editor : Hanapi Lubis