Kabut Asap Makin Tebal, Ketua Sementara DPRD Madina Bagi-bagi Masker

Panyabungan, StArtNews-Kabut asap kiriman melanda Kabupaten Mandailing Natal (Madina) dalam beberapa hari ini membuat ketua DPRD Madina sementara, Erwin Efendi Lubis, prihatin.
Erwin membagi-bagikan masker kepada masyarakat, terutama pengguna jalan raya, Minggu (22/9/2019) sore.
“Kita perhatikan kabut asap dalam beberapa hari ini makin tebal. Ini mengancam bagi kesehatan masyarakat,” ujarnya di sela bagi masker di depan kantor Partai Gerindra, Desa Gunungtua Panggorengan, Kecamatan Panyabungan.
Erwin mengimbau masyarakat agar setiap keluar rumah untuk memakai masker sebagai antisipasi dini agar terhindar dari serangan penyakit ISPA.
“Masker hanya antisipasi saja. Yang paling penting kita kurangi aktivitas di luar rumah dan tetap jaga kesehatan,” harapnya.
Pian Nasution, salah satu pengguna jalan, mengatakan sangat terganggu dengan kabut asap.
“Selain mengganggu pernapasan, badan lemas, panas bahkan sudah banyak yang meriang terutama anak-anak,” katanya.Pantauan wartawan, dalam rentang satu setengah jam masker yang dibagi sudah habis 100 kotak.
Reporter: Z Ray
Editor: Hanapi Lubis
Comments
This post currently has no comments.