Tambangan, StartNews – Ketua PKK Kecamatan Tambangan Leyli Auliani mengapresiasi kegiatan anak-anak di Desa Simangambat TB, Kecamatan Tambangan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina). Dia memberikan apresiasi setelah melihat anak-anak bermain permainan tradisional di desa setempat, Minggu (14/7/2024).
Leyli juga megapresiasi program desa yang sedang berjalan seperti pemberian makan tambahan untuk anak, pemberian makanan untuk lansia, dan pemberian makanan untuk ibu hamil.
“Semua ini tentunya menunjang program PKK di Kecamatan Tambangan,” katanya di Kantor Camat Tambangan, Selasa (16/7/2024).
Minggu lalu, dia bersama Ketua PKK Desa Simangambat TBShorea Silvia Murwapi ikut bergabung dengan anak-anak bermain permainan warisan leluhur, seperti senam, permainan mengasah otak, dan permainan warisan leluhur yang dilanjutkan dengan permbeian makanan tambahan untuk anak-anak.
“Anak-anak cukup antusias dan ceria mengikuti kegiatan. Apalagi saat senam yang diiringi musik, anak-anak bersemangat. Anak-anak tidak sabar menunggu giliran dibagikan makanan tambahan nasi, sayuran, sop, dan telur,” katanya.
Dia berharap kegiatan itu berkesinambungan, sehingga waktu anak-anak pada hari libur dimanfaatkan untuk hal-hal positif dan bisa mengurangi penggunaan handphone.
Sementara Kepala Desa Simangambat TB Ahmad Rasyid mengatakan permainan warisan leluhur yang diadakan di desanya sudah memasuki pekan keenam sebagai tindak lanjut program bertajuk Marmayam Keta, Marhape Emma Jolo. Kegiatan ini disambut 204 anak di Desa Simangambat TB yang aktif mengikuti permainan tradisional setiap pekannya.
Menurut dia, kegiatan yang pekan dimulai dari kebersihan memungut sampah di halaman kantor desa. Dilanjutkan olahraga senam, permainan melatih otak, pemberian makanan tambahan, dan permainan tradisional.
Rasyid mengucapkan terima kasih atas kunjungan Ketua PKK Kecamatan Tambangan untuk melihat proses pemberian makanan tambahan bagi anak-anak dan praktik permainan warisan leluhur.
Reporter: Lokot Husda Lubis