menu Home chevron_right
Berita MadinaStart News

KPU Adakan Rapat Evaluasi Fasilitasi Kampanye

Roy Adam | 20 Agustus 2019

Panyabungan, StArtNews-KPU melaksanakan Rapat Evaluasi Fasilitasi Kampanye Pemilihan Umum Tahun 2019 di Aula KPU Mandailing Natal, Panyabungan, Selasa (20/8). Rapat ini bertujuan untuk perbaikan pelaksanaan pemilu mendatang terkait fasilitas kampanye. Hasil rapat nantinya akan dijadikan masukan pada rapat konsolidasi regional di Bukittinggi, 28 Agustus 2019 mendatang.

Ketua KPU, Fadilla Syarif, dalam sambutannya menyampaikan rapat ini diadakan untuk menghimpun kekurangan fasilitasi pada pilkada lalu.

“Untuk menghimpun informasi terkait kekurangan fasilitas kampanye pada pilkada lalu sebagai bahan kajian pada rapat koordinasi 28 Agustus di Bukittinggi” jelas Fadilla.

Kegiatan ini dihadiri Bupati Mandailing Natal diwakili Asisten I Alamulhak Daulay, Ketua KPU Madina Fadilla Syarif, Komisioner KPU, Kaban Kesbangpol, Kasat Reskrim Polres Madina, Forkopimda, Bawaslu, ketua-ketua partai, dan media.

Sementara itu Asisten I, Alamulhak Daulay menyampaikan agar KPU dalam pelaksanaan pemilu mendatang untuk merencanakan pendanaan yang rasional mengingat banyaknya pos-pos dana yang ada di Mandailing Natal.

“Analisa usulan anggaran dari KPU harus rasional. Misalnya, untuk kotak suara agar diperiksa dulu dengan benar berapa yang rusak dan berapa yang masih layak pakai. Jangan semua harus diganti,” jelas Alamulhak.

Masukan dari berbagai elemen dalam rapat yang berlangsung selama satu jam ini diharapkan dapat memberikan dampak positif pada pemilu mendatang.

Reporter: Roy Adam

Editor: Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Written by Roy Adam

Comments

This post currently has no comments.

Leave a Reply


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


  • Acara Saat Ini
  • Acara Akan Datang



  • play_circle_filled

    Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan

play_arrow skip_previous skip_next volume_down
playlist_play

Hak Cipta @Redaksi