Longsor, Jalan Lintas Danau Siais Tapsel – Madina Terputus

Longsor, Jalan Lintas Danau Siais Tapsel – Madina Terputus

Panyabungan, StartNews – Jalan lintas Danau Siais Tapanuli Selatan dengan Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara, dikabarkan terputus. Jalan amblas sepanjang empat sampai lima meter di ujung jembatan akibat hujan deras yang mengguyur kawasan itu pada Selasa (28/3/2023) malam.

Jalan terputus itu tepatnya berada di jembatan Aek Tanah Putih Km. 116+250 Batang Toru – SBG.

“Hati2 melintas handai taulan pada jembatan Aek Tanah Putih Km. 116+250 (Batang Toru – SBG) akibat gerusan air,” kata Azwar Hariz Siregar di laman facebook-nya, Rabu (29/3/2023).

Pengguna facebook lainnya, Gabe CS, juga mem-posting video kondisi lalu lintas di jalan yang terputus tersebut.

Tampak arus lalu lintas dari arah Tapsel maupun dari arah Madina tersendat akibat jalan terputus. Tampak antrean truk dan kendaraan umum dari kedua arah.

Agar tetap bisa melintasi jalan yang terputus, warga setempat bergotong-royong membuat jembatan darurat dari kayu dan papan.

Pengendara harus ekstra hati-hati melintasi jembatan darurat, mengingat papan yang dijadikan alas jembatan rawan patah.

Hingga berita ini ditayangkan, belum terlihat adanya petugas dari instansi terkait yang datang ke lokasi untuk memperbaiki jalan yang amblas.

Reporter: Sir

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...