Mangapul Purba: Kader PDIP yang Melenceng Saya Selesaikan Hari Ini

Mangapul Purba: Kader PDIP yang Melenceng Saya Selesaikan Hari Ini

Panyabungan, StArtNews-Isu bahwa PDIP Mandailng Natal telah beralih dukungan pada Pilkada telah dibantah oleh Mangapul Purba, Wakil Ketua DPD PDIP Sumut.

Pada acara Rakercab II PDIP Madina yang dilaksanakan di D’San Hotel, Dalan Lidang, Sabtu (10/4), Mangapul secara tegas mengatakan keputusan Ketua Umum PDIP mengusung pasangan calon bupati dan wakil bupati Dahlan-Aswin merupakan garis lurus.

“Bagi siapa saja kader yang lari maka hari ini akan saya selesaiakan,” tegas Mangapul Purba.

Dalam Rakercab II PDIP Mandailing Natal yang dihadiri paslon Drs. Dahlan Hasan Nasution dan Aswin Parinduri mengakui, bahwa dirinya jarang dimunculkan karena ada sesuatu hal.

“Saya diperintahkan untuk mengisi Rakorcab II PDIP Mandailing Natal ini,” ucapnya.

Sementara itu, Drs. H. Dahlan Hasan Nasution dalam sambutannya mengatakan bahwa Partai PDI Perjuangan adalah partai yang besar yang telah banyak menorehkan tinta emas dan berkontribusi dalam pembangunan demokrasi dan politik di Indonesia.

“Begitu juga di Kabupaten Mandailing Natal politisi dan kader PDI Perjuangan cukup dikenal sosoknya yang gigih dalam memperjuangkan aspirasi pembangunan,” ujarnya.

Dahlan menggambarkan Madina sebagai miniatur Indonesia yang terdiri dari multi etnis sehingga butuh kebersamaan dalam membangun daerah ini.

“Saya berharap jangan hanya karena warna kita berbeda malah kita bercerai berai. Namun, justru karena perbedaanlah kita menjadi besar karena kita bersama”, ungkap Dahlan.

Dalam kesempatan itu, Teguh W. Hasahatan selaku Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mandailing Natal dalam sambutannya antara lain mengatakan DPP PDI Perjuangan telah memutuskan mengusung Dahlan – Aswin pada Pilkada Madina 2020.

“Maka sekali lagi saya tegaskan, kita harus mendukung keputusan partai, maka untuk itu kita tetap berjuang memenangkan Dahlan – Aswin pada Pilkada Madina ini,” pesannya.

Kegiatan itu dihadiri Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Mangapul Purba, Ketua Bapilu DPD PDI Perjuangan Sumut Aswan Jaya, A. Indra, Pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mandailing Natal dan seluruh kader PDI Perjuangan se-Kabupaten Mandailing Natal.

Tim Redaksi StArtNews

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...