menu Home chevron_right
Berita MadinaStart News

Moeldoko Letakkan Batu Pertama Monumen Jendral Haris Nasution

Roy Adam | 8 Desember 2019

Panyabungan, StartNews-Kepala Staf Kepresidenan RI, Jendral (Purn) Moeldoko meletakkan batu pertama monumen Jendral Haris Nasution yang berada di komplek Perkantoran Payaloting, Kecamatan Panyabungan pada Minggu (08/12).

Selain itu Moeldoko juga menandatangani Prasasti monumen Jendral Haris Nasution, peletakan batu pertama Bangunan Islamic Center dan Sekolah Anak Yatim Piatu.

Moeldoko menyampaikan, monumen Jendral Haris Nasution jangan dianggap sebagai simbolis atau bangunan yang berdiri tegak.

“Untuk itu monumen ini jangan dianggap sebagai patung berdiri. Ini harus kita tanamkan nilai-nilai perjuangan beliau ke diri kita sebagai rakyat Indonesia,” ujarnya ke awak media usai meletakkan batu pertama monumen Jendral Haris Nasution.

“Sosok beliau (Haris Nasution-r ed) bukan hanya menjadi tauladan bagi seluruh rakyat Indonesia. Buku Perang Gerilya di Akademi Militer sudah menjadi referensi bagi negara luar,” ungkap Moeldoko.

Mantan Panglima TNI ini menambahkan figur Jendral Abdul Haris Nasution adalah sosok tentara dan prajurit sejati.

“Apalagi DNA (Militer) beliau sama dengan saya, mulai dari taruna saya terinspirasi perjalanan hidup beliau dalam perjuangan dan dunia militer,” kata Moeldoko.

Setelah dilakukan peletakan Batu pertama monumen Jendral Haris Nasution, Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal akan memberikan gelar adat kepada istri Kepala Staf Kepresidenan RI tersebut.

Reporter: Hasmar Lubis

Editor: Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Written by Roy Adam

Comments

This post currently has no comments.

Leave a Reply


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


  • Acara Saat Ini
  • Acara Akan Datang



  • play_circle_filled

    Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan

play_arrow skip_previous skip_next volume_down
playlist_play

Hak Cipta @Redaksi