MUI Madina Dikukuhkan

MUI Madina Dikukuhkan

Panyabungan.StArtNews-Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) masa khidmat 2016 – 2021 dikukuhkan. Pengukuhan berlangsung di Masjid Nur Ala Nur, Panyabungan, Kamis (12/1) oleh Ketua MUI Sumatera Utara, Prof. DR. Abdullah Syah, MA.

Dipercaya sebagai Ketua umum MUI Mandailing Natal H. Mahmuddin Pasaribu yang dibantu 14 Ketua yakni H. Syariful Mahya Nasution, Lc, H. Ali Adam, S.Pd.I, Drs.H. Syamsir, H. Mahyuddin Lubis, Fahrur Rozi, SH, Ahmad Asrin, S. Ag, MA, Drs. H. Imron Rosadi, Rahmat Zubarkah, M.Pd, Alwin Tanjung, M.TH, H. Saripada Hasan, Hj. Isnaini Burhanuddin, Lc, Jhon Amriadi, SP, H.Daniel Rangkuti, S.Pd, Syakirun Mardia. Sedangkan Sekretaris Umum H. Ahmad Zainul Khobir, S.Ag.,MM yang dibantu H. Martua Nasution, Lc.,MA, M Taufik Lubis, SH.,MM, Drs. M. Yasid, Aman, S.Ag dan H. Abdul Muis, M.Pd.I. Untuk Bendahara dipegang Dr. Safii Siregar, S.POG, Mulia Gading, SE dan H. Amir Husin.

Pengukuhan tersebut dihadiri Bupati Mandailing Natal Drs. Dahlan Hasan Nasution, Ketua DPRD Hj. Lely Artati, S.Ag, Ormas, Ketua Partai beserta SKPD.

Dalam sambutannya Ketua MUI Sumatera Utara Prof. DR. Abdullah Syah, MA mengatakan, MUI memiliki peran yang sangat penting dalam menciptakan persatuan ummat, sehingga kondusifitas Mandailing Natal selalu terjaga dengan baik.

Peran ulama memang bukan hanya sebagai garis depan dalam mengokohkan sendi-sendi moral dan akhlakul karimah, etika kehidupan berbangsa dan bernegara, tetapi juga mencerahkan dan mencerdaskan ummat dengan ajaran nilai-nilai Islam.

Ketua MUI Sumatera Utara juga berharap kepengurusan MUI Kabupaten Mandailing Natal yang baru ini dapat merumuskan program yang strategis agar dapat meningkatkan eksistensi dan peran MUI, serta dapat memberikan kemaslahatan ummat.

Selain itu untuk dapat meningkatkan pemahaman dan pembinaan kepada umat agar memiliki pengetahuan, penghayatan dan pengamalan yang utuh tentang ajaran agama Islam.

Sebelumnya, tokoh masyarakat Sumatera Utara yang juga Ketua NU Sumatera Utara Afifuddin Lubis menyampaikan, bahwa ulama adalah partner pemerintah, peran MUI yang merupakan mitra Pemerintah Daerah sangat penting dalam mengayomi ummat dan mengembangkan kehidupan yang Islami serta meningkatkan partisipasi ummat Islam dalam pembangunan daerah.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Mandailing Natal Drs. Dahlan Hasan Nasution mengharapkan kepada pengurus MUI yang baru dilantik agar dapat bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten, guna membina ummat untuk mewujudkan Bumi Gordang Sambilan menjadi negeri yang beradat taat beribadat.

Reporter : Zein Nasution

Editor : Hendra Ray

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...