Mulai Hari Ini Adek Ghazaly Damanik Jadi Camat Kotanopan

Mulai Hari Ini Adek Ghazaly Damanik Jadi Camat Kotanopan

Kotanopan, StArtNews – Adek Ghazaly Damanik resmi menjabat sebagai Camat Kotanopan. Serah terima jabatan (sertijab) dengan pejabat sebelumnya, Kholilullah Lubis, digelar di Aula Kantor Camat Kotanopan, Jumat (5/11/2021).

Sertijab camat tersebut juga disaksikan Asisten Administrasi Pemkab Madina Syahnan Batubara, Kapolsek Kotanopan AKP Indra Sakti Siregar, Danramil 14 Kotanopan Letda Inf. Surkani Nasution, Kepala UPT Puskesmas Kotanopan dr. Wuryandari, Kepala Kantor Urusan Agama Kotanopan Sutan Hasibuan, dan sejumlah kepala desa.

Dalam kesempatan itu, Syahnan Batubara berharap camat yang baru segera beradaptasi dengan situasi dan kondisi Kecamatan Kotanopan. Sebagai perwakilan bupati dalam melaksanakan tugas pemerintahan di kecamatan, kata dia, tentunya tugas kedepan semakin komplek.

“Selain tugas pemerintahan, ada juga tugas kemasyarakatan, pembangunan, dan pemberdayaan,” katanya.

Selain itu, Syahnan juga berharap camat yang baru lebih gesit dalam menangani Covid-19 seperti vaksinasi terhadap warga. Sebab, kata dia, sesuai data yang ada, sampai hari ini target vaksinasi untuk Kecamatan Kotanopan sudah mencapai 39 persen.

“Tentunya, vaksinasi ini harus terus diupayakan mencapai target persentase yang ditetapkan pemerintah,” ujarnya.

Sementara Camat Kotanopan yang baru, Adek Ghazaly Damanik, mengatakan sesuai tugas camat, dia akan melaksanakan kegiatan pemerintahan secara umum dan mengoordinasikan segala kegiatan pemerintahan dan administrasi di tingkat kecamatan.

Upaya pertama yang akan dia lakukan berupa pengumpulan data dan informasi terkait kondisi dan situasi yang terjadi serta permasalahan yang akan muncul di kecamatan dan tingkat desa.

“Dengan adanya data ini tentunya bisa dikaji, baik secara akademis dan substansinya. Kita juga akan terus berkoordinasi dengan Muspika,” tuturnya.

Terkait vaksinasi, Adek Ghazaly mengaku akan melanjutkan program-program camat terdahulu dan terus berkoordinasi dengan semua pihak. “Program camat terdahulu yang baik kita lanjutkan dan akan dilengkapi,” katanya.

Pada kesempatan yang sama, Kholilullah menyampaikan terima kasih kepada semua pihak, teruatama kepada Muspika Kotanopan, yang telah bergandengan tangan membantu tugasnya selama ini.

“Atas nama pribadi dan keluarga, mohon maaf jika selama lima tahun kepemimpinan saya ada khilaf dan salah,” ujar Kholilullah.

Reporter: Lokot Husda Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...