menu Home chevron_right
Berita MadinaStart News

Pelantikan NNB dan POR Badai Selatan Sipolu Polu Dihadiri Warga Malaysia

Redaksi Berita | 28 Desember 2019

Panyabungan.StArtNews– Selain dihadiri Bupati Mandailing Natal, Drs. Dahlan Hasan Nasution dan sejumlah tokoh Kabupaten seperti Husni Hasibuan, Kepala SKPD di lingkungan Pemkab Madina serta hatobangon dan alim ulama, pelantikan NNB Sipolu-polu juga dihadiri tamu khusus sebanyak 40 orang warga Malaysia yang merupakan keturunan Mandailing.

Dalam prosesi pelantikan Ketua Naposo Bulung Sipolu-Polu, Bupati Madina bertindak langsung sebagai pembaca naskah pelantikan dan melantik langsung Ketua Naposo Nauli Bulung (NNB) Sipolu Polu Muhammad Hanapi Lubis beserta pengurus periode 2019-2022, demikian juga dengan Pengurus POR Badai Selatan Sipolu-Polu.

Dalam sambutannya, Ketua NNB Sipolu-Polu, Muhammad Hanapi Lubis berharap pemerintah bisa menjembatani terciptanya Forum Naposo Nauli Bulung Mandailing Natal.

Selain itu, Hanapi yang biasa disapa itu juga mengaku siap bergandeng tangan dengan Pemda Madina dalam hal pembangunan generasi muda.

“Saya akan jadikan Naposo Nauli Bulung Sipolu-Polu sebagai contoh di Kabupaten Mandailing Natal dalam hal pembangunan generasi muda,” ucap Hanapi.

Dalam sambutan itu, Hanapi menegaskan akan menjadikan daerah Sipolu-polu menjadi contoh daerah tanpa penggunaan plastik. Dirinya mengaku akan membuka bank sampah yang akan dikelola oleh Naposo Nauli Bulung, selain itu, program pemuda bertani, pemuda berkebun, pemuda peternak dan pemuda berkarya akan diciptakan.

Ketua Naposo Bulung Sipolu-Polu ini berharap pada pemerintah agar memudahkan akses kerja sama dengan Naposo Bulung Sipolu-Polu dalam hal pencapaian program tersebut.

Di bidang olahraga, Ketua POR Badai Selatan Sipolu-Polu, dr. Syarifuddin Nasution dalam sambutannya berjanji akan kembali membawa nama baik Badai Selatan seperti sedia kala.

“Badai Selatan yang ditakuti dan disegani lawan,” ungkapnya.

Syarifuddin menjelaskan olahragawan di bawah naungan Badai Selatan Sipolu-Polu sudah banyak yang jadi sorotan. Terlebih di bidang olahraga bola kaki dan bola Voly.

“Banyak pemain Badai Selatan ditransfer ke luar daerah untuk memperkuat tim lain,” papar Ketua POR Badai Selatan Sipolu-Polu.

Sementara Bupati dalam kesempatan itu mengaku mendukung program NNB Sipolu-polu dan akan segera memerintahkan instansi terkait untuk membantu program NNB Sipolu-Polu.

Selain itu, Dahlan juga akan membangun tempat tahfidzul Quran di wilayah Kelurahan Sipolu-polu. Untuk gaji guru hafidznya nanti akan ditanggung oleh Pemerintah Daerah.

Dalam acara pelantikan Ketua Naposo Nauli Bulung Sipolu-polu dan pengurus POR Badai Selatan itu, Bupati Mandailing Natal memberikan santunan kepada lebih dari 100 anak yatim. Selain itu, Bupati atas nama Pemerintah Daerah juga menyerahkan bantuan untuk Masjid Al Falah Sipolu-polu serta pemberian penghargaan kepada pendiri dan pemain POR Badai Selatan Sipolu-polu.

Reporter : Hasmar Lubis

Editor : Ody Eserge

Komentar Anda

komentar

Written by Redaksi Berita

Comments

This post currently has no comments.

Leave a Reply


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


  • Acara Saat Ini
  • Acara Akan Datang



  • play_circle_filled

    Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan

play_arrow skip_previous skip_next volume_down
playlist_play

Hak Cipta @Redaksi