menu Home chevron_right
Berita MadinaStart News

Penemuan Bayi Hebohkan Warga Pidoli Lombang

Roy Adam | 16 November 2019

Mandailing Natal, StArtNews-Warga Desa Pidoli Lombang, Kecamatan Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina) dihebohkan dengan penemuan bayi, Sabtu (16/11).

Orok itu ditemukan oleh salah satu warga di saluran irigasi gardu Bondar Godang di Desa Pidoli Lombang sekitar pukul 18.00 WIB.

“Awalnya, yang menemukan orok tersebut mengira itu boneka. Ternyata setelah didekati rupanya orok,” ujar Nur Lela kepada wartawan.

Nur Lela menceritakan awalnya saat dia membersihkan kebun cabai dan mau membuang sampah ke irigasi tersebut. Saat itu dia melihatnya.
Nur Lela sempat berpikir itu orang atau boneka. Karena curiga dia memanggil tetangga untuk memastikannya.

“Setelah tetangga saya melihatnya secara dekat, dia mengatakan itu mayat bayi,” ungkap Lela.

Meskipun sudah dipastikan tetangganya, Lela masih sempat meminta sekali lagi dipastikan sebelum disampaikan ke warga agar nantinya tidak malu jika ternyata boneka.

Saat ini mayat bayi tersebut telah dibawa polisi ke Rumah Sakit Umum Daerah Panyabungan.

Reporter: Saima Putra

Editor: Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Written by Roy Adam

Comments

This post currently has no comments.

Leave a Reply


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


  • Acara Saat Ini
  • Acara Akan Datang



  • play_circle_filled

    Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan

play_arrow skip_previous skip_next volume_down
playlist_play