menu Home chevron_right
Berita MadinaStart News

Perkuat Olahraga Madina, PT. SMGP Buka Turnamen Bulu Tangkis

Redaksi Berita | 11 Maret 2020

Foto: Pembukaan Turnamen Bulu Tangkis PT SMGP.

Mandailing Natal.StArtNews- Turnamen Bulu Tangkis memperebutkan Piala PT Sorik Marapi Geothermal Power (PT SMGP ) dibuka secara resmi di Gedung Olahraga PB Mutiara Madina Kelurahan Panyabungan III, Kecamatan Panyabungan, Rabu (11/3).

Turnamen yang diselenggarakan PT SMGP bekerja sama dengan DPD Pemuda LIRa Madina dalam rangka Hari Ulang Tahun (Hut) ke-21 Kapubaten Madina.

Hadir dalam pembukaan turnamen tersebut, Ketua KONI Madina; Miswaruddin Daulay, Ketua DPD KNPI Madina; H. Ahmad Duroni Nasution SP, MM, Bupati LSM LIRa Madina; Ali Musa Nasution, Pimpinan PT SMGP yang diwakili External Affairs; Krisna Handoyo dan Pimpinan PT Sorik Mas Mining; Ade Hendi,

Turnamen Bulu Tangkis ini diikuti sebanyak 174 orang dengan rincian umum 80 atlet bulu tangkis, pelajar 64 atlen dan veteran 30 atlet bulu tangkis.

Pimpinam PT SMGP Mandailing Natal melalui Krishna Handoyo dalam sambutannya menyampaikan program pembinaan olahraga bulu tangkis ini sangat direspon baik oleh PT SMGP.

“Diharapkan dengan adanya turnamen ini nantinya dapat melahirkan atlen bulu tangkis yang dapat membawa nama baik Kabupaten Mandailing Natal dan Indonesia,” katanya.

Ketua KONI Madina, Miswaruddin Daulay dalam sambutannya juga menuturkan harapannya ke depan akan terus ada pembinaan terhadap kegiatan olahraga dari semua pihak agar Kab. Madina menjadi pencetak atlet berprestasi di Indonesia ini.

Sementara Ketua DPD Pemuda LIRa Madina, Andres Sumarlin menyampaikan turnamen ini merupakan bentuk perhatian Pemuda LIRa dalam membina prestasi olahraga di Kabupaten Mandailing Natal.

“Turnamen ini bukan saja diikuti oleh peserta dari Kab. Madina. Namun ada juga peserta dari luar Provinsi Sumatera Utara. Ke depan turnamen ini akan terus kita kembangkan lagi,” sebut Andres.

Reporter: Saima Putra

Editor: Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Written by Redaksi Berita

Comments

This post currently has no comments.

Leave a Reply


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


  • Acara Saat Ini
  • Acara Akan Datang



  • play_circle_filled

    Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan

play_arrow skip_previous skip_next volume_down
playlist_play

Hak Cipta @Redaksi