Ratusan Rumah Terendam Banjir di Siabu

Kondisi Rumah warga yang terendam banjir di Kecamatan Siabu, Kabupaten Mandailing Natal.ketinggian air mencapai lutut orang dewasa.
Mandailing Natal, StArtNews– Hujan yang mengguyur wilayah Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara, malam ini, Selasa (22/10) membuat ratusan rumah di Kecamatan Siabu terendam banjir. Selain rumah, jalan nasional juga terendam. Hanya kendaraan roda empat saja yang bisa melewati jalan karena tinggi air di jalan mencapai lutut orang dewasa.
Reporter StArtNews, Saima Putra, melaporkan ratusan rumah yang terendam ada di tiga desa yakni Desa Huraba II, Desa Bonan Dolok, dan Desa Aek Mual. Banjir terjadi sekitar pukul 18.30 WIB malam ini.
Dikabarkan, banjir tersebut akibat hujan yang mengguyur wilayah ini sejak tadi sore. Sungai yang berada di tiga desa tersebut tidak mampu lagi menampung debit air hujan sehingga meluber ke pemukiman dan jalan raya.
Selain jalan raya, fasilitas umum lainnya seperti masjid dan sekolah juga dikabarkan ikut terendam banjir.
Sejumlah warga dikabarkan telah mengungsi karena debit air yang masuk ke rumah mencapai setengah meter.
Hingga saat ini banjir belum surut, otoritas setempat sudah mengabarkan kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mengenai kondisi banjir tersebut.
Sejauh ini, belum ada korban jiwa. Namun, sebagian warga mulai khawatir apabila hujan susulan turun. Tim dari BPBD saat ini sudah berada di tiga desa yang terdampak banjir. Kondisi terparah terjadi di Desa Lumban Dolok, Kecanatan Siabu.
Reporter: Saima Putra
Editor: Hanapi Lubis
Keterangan Photo : Ratusan Rumah Di 3 Desa di Kecamatan Siabu terendam Banjir, selain Rumah, Pasilitas umum seperti Jalan Nasional dan Tempat Ibadah juga terendam Banjir.
Comments
This post currently has no comments.