Sangat Menjajikan, Dinas Pertanian Madina Dorong Petani Tanam Bawang Merah


Foto: Kadis Pertanian Madina, Siar Nasution.
Panyabungan, StArtNews-Dinas Pertanian Kabupaten Mandailing Natal (Madina) saat ini tengah melakukan pengembangan tanaman plawijaya jenis bawang merah di wilayah Kabupaten Madina.
Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Pertanian, Siar Nasution pada StArtNews Rabu (04/03) saat berada di luar ruang kerjanya.
Dia mengatakan komiditi bawang merah salah satu tanaman plawijaya sebagai proritas unggul Dinas Pertanian Madina di tahun 2020 dan untuk seterusnya. Karena komiditi ini sangat menjajikan untuk peningkatan ekonomi bagi masyarakat petani.
Untuk diketahui dalam satu kali panen bisa menghasilkan 10 sampai 11 ton per hektare yang tentunya dapat menyejahterakan petani di Madina.
“Dari analisanya meski sepuluh ton saja hasilnya setiap memanen per hektare dikalikan tiga puluh ribu sudah menghasilkan uang tiga pulu juta dan dianggap sepuluh juta sebagai modalnya, dia (petani) sudah untung dua puluh juta setiap kali panen, ” kata Siar.
Dia pun mendorong para kelompok tani untuk memanfaatkan lahan-lahan yang ada dengan melakukan penanaman komoditi bawang merah.
Mengingat wilayah Kabupaten Madina untuk lahan persawahan yang setiap tahunnya berkurang, Dinas Pertanian Madina akan mengalihkan giat para petani untuk tanaman plawijaya atau tanaman hortikultura.
“Kita mampu produksi bawang merah meski masih terbatas. Minimal untuk peningkatan ekonomi para petani itu sendiri,” pungkas Siar.
Reporter: Hasmar Lubis
Editor: Hanapi Lubis
Comments
This post currently has no comments.