Semarakkan HUT Ke-45, KORPRI Madina Gelar Beragam Kegiatan

Semarakkan HUT Ke-45, KORPRI Madina Gelar Beragam Kegiatan

semarakkan-hut-ke-45-korpri-madina-gelar-beragam-kegiatan

Panyabungan. StArtNews – Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) akan menggelar berbagai kegiatan dalam menyambut HUT Korpri ke-45.

Ketua KORPRI Madina Drs. M. Syafei Lubis, M.Si melalui Sekretaris, Moechtar Nasution, S,Pd kepada StArtNews menyampaikan, bahwa selain turnamen Tenis Meja Antar Aparatur Sipil Negara yang kegiatannya secara resmi dibuka Bupati Madina diwakili oleh Sekda, direncanakan juga pada tanggal 23 November akan dilaksanakan senam persahabatan KORPRI, TNI dan POLRI.

Dia mengatakan, dengan adanya senam persahabatan ini akan melahirkan sinergi, kekompakan dan persatuan sebagai modal dasar pembangunan daerah dan nasional karena kita mengetahui sejarah KORPRI penuh dengan catatan perjuangan yang panjang, bagi tetap tegak utuhnya  kedaulatan NKRI setelah dibentuk pada tanggal 29 November 1971 melalui  Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor  82 Tahun 1971.

Sementara kegiatan pada tanggal 28 November direncanakan akan dilaksanakan penyerahan santunan bagi ahli waris anggota KORPRI yang wafat. Hal itu merupakan bukti soliditas dan solidaritas sebagai sesama anggota KORPRI dalam bidang sosial.

Sementara untuk puncak acara katanya dilaksanakan pada tanggal 29 November dengan upacara penaikan bendera Merah Putih yang dilaksanakan di Tapian Siri-Siri Syariah. Selain membacakan sambutan Presiden RI selaku Penasehat Dewan Pengurus Nasional KORPRI oleh Inspektur Upacara, juga akan dilaksanakan penyerahan KORPRI AWARD untuk dedikasi, pengabdian dan kinerja bagi instansi pemerintah  yang dinilai memberikan konstribusi aktif bagi pengembangan organisasi KORPRI.

“Dan untuk lebih memeriahkan puncak acara direncanakan akan dilaksanakan pemotongan nasi tumpeng oleh Bupati Madina selaku Penasehat Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Madina kepada aparatur sipil negara termuda dan yang tertua,” ujar Moechtar Nasution.  (Zein Nasution)

Reporter : Zein Nasution

Editor : Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...