Wabup Madina Serahkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Dalanlidang

Wabup Madina Serahkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Dalanlidang

Panyabungan, StartNews – Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina) Atika Azmi Utammi Nasution yang juga menjabat Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Madina menyerahkan bantuan kepada tiga keluarga korban kebakaran di Kelurahan Dalanlidang, Kecamatan Panyabungan, Kamis (4/8/2022).

Penyerahan bantuan dari PMI Madina dan Dinas Sosial Madina itu juga dihadiri Kadis Sosial Madina Dedi Armansyah, Kadis Pendidikan Madina Lismulyadi, Kabag Kesra Bahruddin, dan Camat Panyabungan Miswar Husin Pulungan.

Dalam kesempatan itu, Atika memberikan bantuan berupa sembako, pakaian, selimut, dan matras. Dia menyerahkan bantuan itu secara simbolis kepada korban kebakaran.

Atika menyampaikan rasa prihatin dan berharap para korban bersabar dan ikhlas menerima cobaan yang dihadapi.

“Syukurlah tidak ada korban jiwa. Semoga bantuan yang berikan ini dapat meringankan beban bapak-ibu yang mengalami kebakaran,” ujarnya.

Sebelumnya, Atika mengatakan Bupati Madina HM Jafar Sukhairi Nasution telah memberi bantuan kepada korban kebakaran dengan memberikan uang tunai dan sembako.

Reporter: IRP

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu