Redaksi Start News
Obyek wisata di Mandailing natal berupa kolam air hangat dan sungai dengan air dingin di tengah-tengah kawasan Pegunungan siancing, desa huta lumban dolok, Kecamatan siabu bisa menjadi pilihan anda.
Meskipun hanya berupa kolam air hangat,dan sungai, obyek wisata yang dikelola oleh masyarakat desa di lahan Komjen Pol Saud Usman Nasution, cukup ramai dikunjungi warga.
Pantauan Reporter Start FM Minggu 18 Oktober 2015, para pengunjung yang datang umumnya menggunakan kendaraan roda empat maupun dua, kebanyakan rombongan keluarga dari desa lain.
Doni ( 38 ) pemilik warung makan mengatakan ,Pengunjung ramai kalau hari Sabtu , Minggu atau tanggal merah. Biasanya menjelang malam sampai pagi hari masih ada pengunjung, Untuk biaya masuk di kawasan ini gratis, tidak dipungut biaya.
Doni menambahkan, Memang ada dua kolam dengan tingkat kepanasan air berbeda. Bagi yang sudah biasa tidak takut langsung masuk ke kolam yang panas. Tapi biasanya pengunjung pertama kali masuk di kolam yang suam-suam kuku, baru ke kolam panas dan selanjutnya air sungai yang dingin sekali.
Kolam yang suam-suam dan sungai umumnya disukai kaum ibu dan anak-anak.
Menurut sejumlah pengunjung objek wisata permandian air panas siancing desa huta lumban dolok ini juga menjadi tempat istrahat dan penenang hati, karna lokasinya sejuk dan indah.
Fasilitas yang tersedia seperti tempat duduk untuk bersantai dan mushollah ,kamar ganti serta warung makanan dan minuman.
Lokasi Permandian Air Panas Siancing tidak terlalu jauh dari pemukiman warga desa huta lumban dolok. Dari pemukiman warga menuju tempat ini membutuhkan waktu lebih kurang 20 menit berkendara mobil atau sepeda motor, melewati perkebunan dan sawah warga.
(MUS)