menu Home chevron_right
Berita MadinaBerita SumutStart News

2018 Jembatan Aek Panguncang Mompang Jae akan Dianggarkan Pembangunannya

Ade | 11 Desember 2017

Panyabungan Utara.StArtNews- Kunjungan kerja Bupati Mandailing Natal Drs. Dahlan Hasan Nasution ke Kelurahan Mompang Jae, Kecamatan Panyabungan Utara pada Minggu siang kemarin membawa harapan baru bagi warga. Pasalnya Bupati Mandailing Natal menyempatkan diri melihat Aek Panguncang yang merupakan sungai yang membelah perkampungan warga dengan TPU atau tempat pemakaman umum.

Ustad Yain salah seorang tokoh masyarakat setempat pada StArtNews mengatakan bahwa, ketika ada kemalangan, warga yang hendak membawa jasad yang meninggal dunia untuk dimakamkan terpaksa harus menyeberangi sungai Panguncang, dengan hadirnya Bupati meninjau langsung, warga berharap Bupati melakukan pembangunan jembatan penghubung antar perkampungan dengan TPU yersebut.

Harapan warga pun langsung direspon oleh Bupati Drs. Dahlan Hasan Nasution dalam kunjungannya yang didampingi Anggota DPRD Mandailing Natal Syafri dari Partai Demokrat yang juga merupakan putra daerah mompang.

Dalam kunjungannya, Bupati langsung melihat kondisi sungai dan merencanakan pembangunan jembatan. Pihak PU Mandailing Natal pun langsung diperintahkan untuk melakukan pengukuran jembatan dan pengalokasian anggaran untuk tahun anggaran 2018 mendatang.

Selain mengunjungi rencana pembangunan jembatan, Bupati dan rombongan menyempatkan diri berdialog dan silaturahmi dengan masyarakat sekitar.

Reporter : Hasmar Lubis

Editor : Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Written by Ade

Comments

This post currently has no comments.

Leave a Reply


Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses


  • Acara Saat Ini
  • Acara Akan Datang



  • play_circle_filled

    Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan

play_arrow skip_previous skip_next volume_down
playlist_play

Hak Cipta @Redaksi