menu Home chevron_right
Berita MadinaBerita SumutStart News

96% APBD Madina TA 2018 Terealisasi

Redaksi Berita | 6 Agustus 2019

Mandailing Natal. StartNews- Dari 1,5 triliyun APBD Kabupaten Mandailing Natal tahun 2018 yang dianggarkan, 96,15% dapat direalisasikan Pemerintah Madina.

Hal ini disampaikan oleh Wakil Bupati Madina, M. Jakfar Suhairi Nasution di ruang rapat sidang paripurna DPRD Madina pada penyampaian Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) Tahun Anggaran 2018, Selasa (06/08/19).

Jakfar menyampaikan, APBD Madina tahun 2018 ada sebesar Rp1.584.105.6660.840,00 dan terelasasi sebesar 96,15% atau Rp1.523.119.084.860,46, dengan Pendapatan Asli Daerah(PAD) Madina senilai 132 miliar rupiah.

“Dari total APBD tersebut, Pemkab Madina mengalokasikan untuk pelayanan dasar meliputi pendidikan, kesehatan, pekerjaan umum, tata ruang, perumahan rakyat, kawasan permukiman serta keamanan ketertiban umum dan linmas juga sosial sebesar 54,69%,” katanya.

Sementara itu Jakfar mengatakan, untuk belanja urusan pendidikan dan kesehatan pemerintah Mandailing Natal mengalokasikan dana sebesar 46,51%.

“Dana sebesar Rp.736.790.505.278,00 diperuntukkan belanja pendidikan dan kesehatan. Hal ini sudah melebihi dari ketentuan nasional,” ujarnya.

Kemudian dalam penyampaian LKPJ yang disampaikan Wakil Bupati Madina ini anggota DPRD Madina akan membentuk panitia khusus (Pansus) untuk mengoreksi LKPJ tahun 2018.

Reporter : Hasmar Lubis

Editor : Hanapi Lubis

Komentar Anda

komentar

Written by Redaksi Berita

Comments

This post currently has no comments.

Leave a Reply


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


  • Acara Saat Ini
  • Acara Akan Datang



  • play_circle_filled

    Streaming StArt 102.6 FM Panyabungan

play_arrow skip_previous skip_next volume_down
playlist_play