Atika Minta OPD Persiapkan HUT ke-25 Madina dengan Ide Kreatif

Atika Minta OPD Persiapkan HUT ke-25 Madina dengan Ide Kreatif

Panyabungan, StartNews – Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina) Atika Azmi Utammi Nasution meminta seluruh OPD dan jajaran mempersiapkan perayaan HUT ke-25 Kabupaten Madina dengan ide-ide kreatif.

Atika menyampaikan hal itu saat memimpin apel gabungan di pelataran Masjid Agung Nur Ala Nur, Kecamatan Panyabungan, Madina, Senin (26/2/2024).

Atika mengatakan HUT ke-25 Madina tahun ini dirayakan pada bulan Ramadan. Dia berharap di usia Madina yang makin dewasa ini dapat membangkitkan iman dan taqwa.

“Minggu depan sudah memasuki bulan Maret dan bertepatan dengan bulan Ramadan. Mari merayakan HUT Madina dengan Islami,” katanya.

Selain itu, Atika juga mengingatkan seluruh OPD dan jajaran mempersiapkan laporan keuangan untuk diserahkan kepada BPK.

“Tahun ini kita harus meraih kembali WTP (wajar tanpa pengecualian). Mempertahankan itu lebih sulit. Jadi, saya minta kerja sama kita semua,” tuturnya

Untuk mempertahankan WTP, menurut dia, bukan hanya kerja satu atau dua dinas. Dengan kerja sama yang tidak baik, kata dia, WTP akan susah dipertahankan.

“Harapannya kami memberikan laporan keuangan ke BPK dan mendapat opini WTP yang kedua. Ini gol kita bersama,” kata Atika.

Reporter: Ika Rodiah

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...