Bupati Madina Minta Jajarannya Ikuti Musrenbang RKPD dengan Cermat

Bupati Madina Minta Jajarannya Ikuti Musrenbang RKPD dengan Cermat

Panyabungan, StartNews – Bupati Mandailing Natal (Madina) HM Jafar Sukhairi Nasution meminta seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Madina mengikuti Musrenbang RKPD dengan cermat dan serius, sehingga pembangunan yang direncanakan terwujud sesuai kebutuhan dan prioritas pembangunan Madina.

Sukhairi mengatakan kegiatan ini dilaksanakan dalam menyusun RKPD sebagaimana diatur dalam Permendagri Nomor 86 Tahun 2017.

“Seperti yang disampaikan Bapak Kaban Kesbangpol Sumut, itu menjadi gambaran, ada grafik kenaikan. Dalam kesempatan ini, sesuai ketentuan bahwa perencanaan yang matang akan menghasilkan hal baik,” kata Sukhairi saat membuka Musrenbang Kabupaten di Gedung Serbaguna H. Amru Daulay, Panyabungan, Madina, Rabu (28/2/2024).

Musrenbang di tingkat kabupaten, kata Sukhairi, harus menyepakati permasalahan dan prioritas daerah. Menyepakati program, kegiatan, pagu indikatif, indikator, dan terget kinerja.

Selain itu, Sukhairi juga mengatakan penyelarasan program dan kegiatan pembangunan daerah dengan sarana dan prioritas pembangunan provinsi dan pusat.

Terakhir, klarifikasi program dan kegiatan merupakan kewenangan daerah kabupaten dengan program dan kegiatan desa yang diusulkan berdasarkan hasil Musrenbang kecamatan.

Sukhairi juga mengatakan pada tahun 2024, pembangunan Bandara Jenderal Abdul Haris Nasution akan selesai.

Pada pidato tertulisnya, Sukhairi menyampaikan Pasar Baru Panyabungan akan difungsikan 96,39 persen.

Sukhairi meminta program pembangunan 2025 fokus untuk akselerasi pembangunan seperti percepatan pemenuhan kebutuhan dasar, penurunan angka kemiskinan dan pengangguran, pertumbuhan ekonomi, infrastruktur, peningkatan kualitas lingkungan hidup, kesehatan pangan, dan peningkatan tata kelola pemerintahan.

Turut hadir Wabup Madina Atika Azmi Utammi Nasution, Sekda Madina Alamulhaq Daulay, dan Pimpinan OPD lainnya.

Reporter: Ika Rodiah

Komentar Anda

komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll To Top
Request Lagu
Loading...